Pencipta Lagu Harap KCI Tetap Perjuangkan Hak Pencipta Lagu Maluku

Senin, 27 Desember 2021 - 18:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.ID, AMBON – Sebagai bentuk kepedulian kepada para pencipta lagu di Maluku yang terdampak Pandemi Covid-19, Karya Cipta Indonesia (KCI) Perwakilan Maluku, Papua & Papua Barat berbagi royalty dengan mereka.

Kepala Perwakilan KCI Perwakilan Maluku, Papua & Papua Barat, Emphy Sahetapy kepada media ini melalui rilisnya, Senin (27/12/202) menjelaskan, semenjak pandemi covid-19 melanda Indonesia termasuk Provinsi Maluku di awal tahun 2020, sejak saat itu pula KCI Perwakilan Maluku, Papua & Papua Barat tidak dapat melakukan collecting royalty dari para pengguna jasa (user) karena memang kondisi tidak memungkinkan dan pihak KCI juga sangat prihatin dengan kondisi para user selaku mitra kerja KCI yang harus menutup tempat usahanya dalam kurun waktu yang tidak diketahui.

“Namun dengan kondisi yang demikian KCI tetap merasa bertanggungjawab atas nasib para Pencipta Lagu yang menjadi member KCI yang jumlahnya kurang lebih 4.000 pencipta lagu di seluruh Indonesia, termasuk Maluku,” kata Sahetapy.

Hal ini, lanjutnya, dibuktikan pada tahun 2020 dan 2021 walaupun KCI Perwakilan Maluku belum dapat melakukan collecting royalty, namun KCI tetap memberikan royalty kepada para Pencipta yang merupakan member KCI.

“Selaku Kepala Perwakilan KCI Maluku, Papua & Papua Barat saya perlu memberikan apresiasi kepada para Pencipta Lagu di Provinsi Maluku atas jiwa besarnya karena walaupun royalty yang diterima tidak seberapa nilainya namun mereka dapat memakluminya,” ucapnya.

Kepada KCI Pusat, tambahnya, saya ucapkan terima kasih karena atas kerjasama dan kepeduliannya, maka pada hari ini Kamis 23 Desember 2021 kami telah dapat mendistribusikan royalty tahun 2021 kepada para Pencipta bertempat di Sariwangi Café dalam suasana penuh keakraban.

“Ada keharuan karena bagi penerima royalty yang beragama Nasrani momennya bertepatan dengan perayaan Natal dan pada umumnya Para Pencipta beranggapan bahwa tahun ini mungkin mereka tidak akan menerima royalty karena tidak biasanya Royalti dibagikan pada akhir tahun,” katanya.

Baca Juga :  Cagub Husain Alting Sjah: Optimis Sultan Ternate Mendukung HAS di Pilkada Malut 

Hadir pada acara pembagian royalty itu, sejumlah pencipta lagu/penyanyi diantaranya Leopold Parinussa, Gerald Huwae, Leksi Hitijahubessy, Kamba Ipa, Chacken Supusepa, Usman Hitu, Jeanne Titarsole, Josy Latupeirissa, Ahli Waris Alm Opa Bing Leiwakabessy, Ary Nahumarury, Semy Peimahul serta beberapa pencipta lainnya.

Leopold Parinussa, saat menerima royalty yang dibagikan menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada KCI Pusat yang turut menunjukkan kepeduliannya.
“Saya sampaikan terima kasih dan salam hormat untuk para senior di KCI Pusat, terlebih khusus kepada Oom Enteng Tanamal selaku Ketua Dewan Pembina KCI Pusat dan Bung Dharma Oratmangun selaku Ketua Umum KCI,” kata pencipta lagu sekaligus penyanyi Maluku ini.

Lanjutnya, selaku pencipta lagu sekaligus penyanyi yang mencari sesuap nasi melalui profesi ini sangat prihatin atas nasib para pencipta lagu dimasa pandemi covid-19 yang entah kapan akan berakhir.

Baca Juga :  Dandim 1509/Labuha Dan Rombongan Sambangi Koramil 1509-03/Saketa

“Namun sebagai orang beriman saya harus tetap bersyukur karena penyertaan Tuhan senantiasa menyertai kami. Rasa syukur ini sangat perlu saya panjatkan kepada yang Maha Kuasa karena di saat saya dan keluarga akan merayakan Natal dengan kondisi ekonomi kami yang memprihatinkan, Tuhan telah menggugah hati bung Emphy Sahetapy selaku Kepala Perwakilan KCI Maluku untuk turut merasakan apa yang saya rasakan,” ucapnya.

Tambahnya, Saya ucapkan banyak terima kasih kepada bung Emphy Sahetapy yang selama ini selalu bergandengan tangan dengan kami para Pencipta Lagu maupun kepada seluruh jajaran KCI Pusat karena dengan kondisi seperti ini dari tahun 2020 sampai saat ini atas perjuangan KCI kami masih bisa menikmati berkat Tuhan melalui royalty seperti yang kami terima hari ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

POSSI Kota Ternate Gelar Open Turnamen Finswimming dan Oba Festival Olahraga KONI 2025 di Taman Falazawa 1
PB-Formmalut Jabodetabek Desak Evaluasi Kapolda Malut & Copot Kapolres Haltim serta Cabut Izin PT STS Yg Mengisahkan Korban Pada Warga. 
Dharma Wanita Persatuan Kota Ternate Gelar Kegiatan “Wahana Edukasi Terhadap Anak
Peringati 26 Tahun, Ternate Siap Melangkah ke Era Baru Pembangunan
Mendagri Tegaskan: Daerah Wajib Adaptif, Kadri Laetje Serukan Semangat di Hari Otda ke-29
Anis Hanifah Terpilih sebagai Ketua IBI Kabupaten Nganjuk, Siap Membersamai Perjuangan Bidan dan Berkolaborasi dengan Multi stakeholder
Cabor Halsel: Jangan Jadikan KONI Alat Kekuasaan! Hormati Hasil Musyawarah
Bawa Semangat Perubahan, Humein Kiat Nyatakan Siap Bertarung Rebut Ketua KONI Halsel

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 15:28 WIB

Wamen UMKM Soroti Pentingnya KUR untuk Dorong Sektor Produksi dan Kurangi Kemiskinan

Senin, 28 April 2025 - 12:36 WIB

Direktur Utama PLN Sebut Penghargaan dari LinkedIn Sebagai Bukti Keberhasilan Transformasi Perusahaan

Senin, 28 April 2025 - 09:05 WIB

Menteri UMKM Siap Tindaklanjuti Aduan AS soal Barang Bajakan di Mangga Dua

Minggu, 27 April 2025 - 09:09 WIB

Maman Abdurrahman Pimpin IKA TRISAKTI Periode 2025 – 2029

Sabtu, 26 April 2025 - 22:34 WIB

LaNyalla Paparkan Konsep Ekonomi Kerakyatan di Hadapan Himpunan Nelayan

Sabtu, 26 April 2025 - 21:32 WIB

Anindya Bakrie Pimpin Kunjungan Kadin Indonesia ke AS, Bahas Tiga Agenda Utama

Sabtu, 26 April 2025 - 20:51 WIB

Menteri UMKM Ungkap Penyaluran KUR Tembus Rp76 Triliun

Sabtu, 26 April 2025 - 20:20 WIB

Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang UMKM, BRI Hapus Kredit Rp15,5 Triliun

Berita Terbaru