Penguatan Kinerja Layanan Kesehatan, Bupati Kunjungi RSUD Kaimana

Kamis, 22 Juni 2023 - 16:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Freddy Thie Melakukan Kunjungan Sekaligus Silaturahmi Bersama Pihak (RSUD) Kab. Kaimana. (detikindonesia.co.id)

Freddy Thie Melakukan Kunjungan Sekaligus Silaturahmi Bersama Pihak (RSUD) Kab. Kaimana. (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA  –  Bupati Kabupaten Kaimana, Freddy Thie melakukan kunjungan sekaligus silaturahmi bersama pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kab. Kaimana. Kegiatan ini dimaksudkan dalam rangka memperkuat kinerja RSUD terhadap layanan kesehatan. Hadir dalam pertemuan tersebut, Direktur RSUD, Vinsensia Thie dan seluruh dokter.

Freddy Thie selaku pimpinan daerah menjelaskan bahwa salah satu yang menjadi atensinya dalam menjabat sebagai Bupati ialah berkaitan dengan optimalisasi pelayanan kesehatan. Sehingga dirinya tidak pernah henti-hetinya mengingatkan kepada pihak RSUD dan terus mengawal pelayanan kesehatan.

“Diawal saya dilantik sebagai Bupati, sektor kesehatan ini banyak dikritik. Utamanya berkaitan dengan pelayanan dan ketersediaan fasilitas. Itu sebabnya, saya akan terus bekerja semaksimal mungkin agar apa yang menjadi keluhan masyarakat itu bisa teratasi”, ucapnya.

Disamping itu, Direktur RSUD juga menyampaikan bahwa dengan adanya support pemerintah daerah, serta kinerja pihak RSUD yang maksimal terobosan-terobosan baru akan terus dihadirkan.

“Tentu kita harus memanfaatkan berbagai fasilitas yang telah ada, dan yang terbaru yaitu gedung Intensive Care Unit (ICU). Dan yang kurang akan kami konsultasikan langsung kepada Pemda. Kita juga meminta agar semua petugas layanan dapat melayani dengan ramah sehingga masyarakat nyaman”, ujar Vinsensia.

Peningkatan pelayanan kesehatan dan peningkatan fasilitas dan alat kesehatan dalam melayani masyarakat akan terus diupayakan. Orang nomor satu di Kaimana itu menyampaikan bahwa dalam dokumen anggaran tahun 2023 Pemda Kaimana telah menganggarkan penambahan fasilitas di RSUD Kaimana.

Baca Juga :  Peringati HUT KORPRI ke-52, Pemda Taliabu Gelar Upacara dan Pemotongan Tumpeng

“Tahun 2023 ini kita sudah anggarkan untuk melengkapi kebutuhan-kebutuhan fasilitas pada RSUD Kaimana, saya ingin semua fasilitas harus yang berkulitas biar semakin prima pelayanan yang kita berikan”, pungkas Bupati keturunan Tionghoa itul.

Bupati Freddy Thie juga menyinggung terkait dengan upaya untuk menekan angka stunting di Kaimana. Bupati keturunan Tionghoa itu berharap agar RSUD Kaimana bisa menjadi mitra strategis dalam ikhtiar percepatan penurunan angka stunting di kaimana.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Bupati Sikka Juventus Prima Yoris Kago Tegaskan Pentingnya Disiplin dan Etos Kerja pada Apel Perdana
15 Pejabat Pemkot Ternate, Siap Hadapi Uji Kompetensi Besok
Krisis Identitas Kader HMI Cabang Ternate, Masihkah Setia pada Konstitusi
Wali Kota Ternate Tegaskan Komitmen Sinkronisasi Program dengan Pemerintah Pusat
SOSOK SEJUK DAN VISIONER TANAH PAPUA
PB-FORMMALUT Jabodetabek, Akan Adukan Agriati Yulin Mus Ke DPP Partai Golkar 
Propam Polda Malut Tindak Tegas Wakapolres yang Diduga Selingkuh dengan Anggota DPRD Malut
GAMKI Halsel, Ajak Umat Nasrani Hormati Keluarga Muslim Selama Bulan Suci Ramadhan

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 15:55 WIB

Bupati TTU Targetkan Pembangunan Gerbang Kantor Bupati dan Taman Kota Kefamenanu Tanpa APBD

Senin, 3 Maret 2025 - 08:05 WIB

Bupati TTU Baru Tegas: Pangkas Perjalanan Dinas ASN Demi Anggaran Pro-Rakyat

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:05 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tiba di Kupang, Siap Jalankan Tugas

Sabtu, 1 Maret 2025 - 12:44 WIB

Gubernur dan Wakil Gubernur NTT Tiba di Kupang, Diarak ke Kantor Gubernur

Sabtu, 1 Maret 2025 - 09:01 WIB

Kepulangan Yosep Falen Kebo dan Kamilus Elu, Awal Kepemimpinan TTU

Jumat, 28 Februari 2025 - 17:33 WIB

Keluarga Maria Napa Sasi Kecewa: BPN TTU Dinilai Abaikan Putusan MA

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:33 WIB

Kolaborasi dan Gotong Royong, Strategi Baru Yoseph Falentinus Kebo untuk TTU

Kamis, 27 Februari 2025 - 14:21 WIB

Sekretaris PKBN JABODETABEK Beri Ucapan Selamat kepada Yosep Falentinus Kebo dan Kamilus Elu

Berita Terbaru