Perdagangan Saham KRAS Terancam Dibekukan, Ini Penjelasan Dirut

Selasa, 13 Juni 2023 - 22:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk Purwono Widodo menyatakan, pihaknya tengah menyelesaikan laporan keuangan tahun buku 2022. Hal itu sebagai respons mengenai permintaan Bursa Efek Indonesia (BEI) agar perusahaan segera menyerahkan laporan keuangan.
Jika tidak segera diserahkan hingga akhir Juni 2023, perdagangan saham emiten berkode saham KRAS itu akan dihentikan sementara atau disuspensi.

“LK (Laporan Keuangan) 2022 sedang dalam proses penyelesaian. Masih ada beberapa pemenuhan dokumen yang sedang disiapkan. Kita berharap secepatnya dapat diselesaikan,” katanya kepada detikcom, Senin (12/6/2023).

Dikutip dari Antara, Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan, jika perusahaan belum menyerahkan laporan keuangan atau membayar denda, maka sahamnya akan disuspensi.

“Apabila belum menyampaikan atau belum bayar denda, KRAS bisa di-suspend,” ujarnya.

Nyoman mengatakan, pihaknya telah memberikan Surat Peringatan Pertama (SP1) dan Surat Peringatan Kedua (SP2) yang disertai dengan pemberian denda sebesar Rp 50 juta kepada KRAS. Sebab, perusahaan terlambat menyampaikan laporan keuangan tahun buku 2022.

“Buat perusahaan-perusahaan yang belum menyampaikan laporan keuangan. Udah SP1, udah SP2, SP2 udah ada dendanya, nanti lanjut ke SP3,” ujar Nyoman.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber : DETIK FINANCE

Berita Terkait

SesmenUMKM Dorong Pengembangan Wirausaha di Sukabumi melalui Pemanfaatan Agroforestry
Kadin Indonesia dan Estonia Sepakat Bekerja Sama, Eropa Jadi Target Pasar
Menteri UMKM Maman Rancang Dua Langkah Strategis Hadapi Gelombang Produk Impor dari China
Menteri UMKM: IPPA Fest Tunjukkan Apresiasi Terhadap Karya Narapidana
Hari Kartini, Menteri UMKM dan Menteri PPPA Sepakat Perkuat Peran Perempuan di UMKM
MIND ID Siapkan Proyek Investasi Senilai USD 14,3 Miliar untuk Dukung Danantara
Menteri UMKM Maman Dorong Usaha Warga Lapas Diakui sebagai UMKM
Direktur Utama PLN Dorong Pemanfaatan Hidrogen Hijau di Transportasi Laut

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 23:34 WIB

Aksi Sigap Lanal Balikpapan Padamkan Kebakaran di Bukit Pelajar 1

Rabu, 23 April 2025 - 17:12 WIB

Gubernur Kaltim: Akses Jalan Menuju IKN Semakin Lancar, Waktu Tempuh Semakin Singkat

Selasa, 22 April 2025 - 16:37 WIB

Pastikan Kunker Menteri Kehutanan Aman, Tim Jibom Satbrimob Polda Kaltim Sterilisasi Beberapa Lokasi Strategis

Selasa, 22 April 2025 - 16:08 WIB

Rayakan Hari Kartini, Gubernur Kaltim Luncurkan 6 Program Gratispol untuk Rakyat

Selasa, 22 April 2025 - 13:07 WIB

Jatanras Polres PPU Ungkap Aksi Pencurian BBM dan Oli di Sepuluh Tempat

Selasa, 22 April 2025 - 13:04 WIB

Satreskrim Polres PPU Amankan Dua pelaku Pencurian

Selasa, 22 April 2025 - 10:28 WIB

Peringati Hari Kartini, Polresta Balikpapan Gelar Apel dengan Nuansa Tradisional

Selasa, 22 April 2025 - 10:22 WIB

Wakil Kepala BIN Jalin Silaturahmi dengan Forkopimda Kaltim, Perkuat Sinergi untuk Dukung IKN

Berita Terbaru