“Menjadi Duta Damai adalah amal ibadah kita, mengajak semua orang untuk cinta perdamaian, terimakasih untuk semua Duta Damai,” ujarnya.
BNPT menyadari betapa pentingnya pelibatan pemuda untuk mejadi perpanjangan tangan BNPT di daerah, khususnya untuk merangkul dan menyentuh generasi muda. BNPT telah memiliki komunitas Duta Damai dengan jumlah anggota 542 peserta aktif.
Sejumlah Duta Damai telah berkontribusi langsung dalam menyiarkan pesan perdamaian dan berhasil menjadi inisiator untuk pembuatan Perjanjian Kerja Sama dengan salah satu universitas di Kabupaten di wilayahnya, yang berfokus untuk menyebarkan narasi perdamaian di kalangan mahasiswa melalui media sosial.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam dialog ini Duta Damai juga menjelaskan rencana kerja mereka dari rencana pembuatan konten tentang perdamaian yang disampaikan Duta Damai Sulawesi Tengah, pendirian Desa Damai di daerah-daerah prioritas yang dianggap rawan aksi radikalisme terorisme hingga rencana Youth Peace Camp oleh Duta Damai Sumatera Barat, serta workshop dan sosialisasi bahaya tindakan anarkis yang akan diadakan Duta Damai Jawa Tengah dan masih banyak rencana program Duta Damai dari daerah lainnya.
Penulis | : Khoiril |
Editor | : Michael |
Sumber | : |
Halaman : 1 2