Perkuat Hubungan Bilateral, Ketua DPD RI dan Wakil Ketua Duma Rusia Jalin Komunikasi

Minggu, 1 Mei 2022 - 07:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID,  JAKARTA – Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, menjalin komunikasi intensif dengan Wakil Ketua Duma (DPR) Rusia, Saraliev Shamsail Yunusovich, Sabtu (30/4/2022).

Dalam perbincangan melalui teleconference tersebut, baik LaNyalla maupun Saraliev memiliki banyak kesamaan pandang. Keduanya berharap komunikasi dapat terus terjalin untuk memperkuat hubungan bilateral kedua negara.

LaNyalla menegaskan sudah tak asing dengan Saraliev, yang memulai karir politik dari Republik Chechnya di Federasi Rusia. Menurutnya, Indonesia sudah tak asing lagi dengan nama Saraliev, khususnya bagi para pemerhati politik luar negeri. Sebab Saraliev menjadi kepala layanan media massa untuk Chief Mufti Akhmad Kadrov. Kemudian menjadi Penasihat Presiden Republik Chechnya, Ramzan Kadyrov.

“Karena itu saya senang bisa bertatap muka meskipun secara daring dengan Pak Saraliev yang kini menjadi Wakil Ketua Duma Negara Federasi Rusia,” kata LaNyalla.

Ia berharap perkenalannya ini dapat berlanjut menjadi persahabatan, baik secara pribadi maupun secara kelembagaan, antara Duma Negara Rusia dan DPD RI atau Senat Indonesia, agar dapat terjalin kerja sama erat yang semakin memperluas hubungan bilateral kedua negara.

Senator asal Jawa Timur itu memaparkan, antara Rusia dan Indonesia sejatinya sudah memiliki jalinan hubungan erat, bahkan sudah membentuk Kelompok Kerja Bersama.

Oleh karenanya, LaNyalla berharap komunikasi yang terjalin dapat mendorong perluasan kerja sama yang saling menguntungkan antara pelaku ekonomi kedua negara, serta meningkatkan hubungan bilateral di berbagai bidang.

Baca Juga :  Sosbang Keagamaan : Kepala Desa Batu Noni Apresiasi Kinerja Keras Anggota DPRD Provinsi Sulsel Fraksi PPP Saharuddin

LaNyalla berharap antara Duma Negara dan DPD RI dapat membentuk kelompok persahabatan untuk saling bertukar kunjungan dan bertukar pengalaman agar bisa saling memahami kultur dan sistem kerja lembaga legislatif kedua negara, serta bisa bertukar informasi untuk saling melengkapi.

“Hal ini sangat penting demi mendukung perluasan hubungan politik dan hubungan ekonomi bilateral, termasuk peningkatan kerja sama antar-korporasi swasta dan juga antar-BUMN kedua negara,” papar LaNyalla.

Jika ada peluang dan kesempatan, LaNyalla mengaku ingin mengunjungi Moskow untuk menyampaikan pandangan dan gagasannya di hadapan Sidang Istimewa Duma Negara Rusia tentang perluasan hubungan bilateral, serta tentang berbagai masalah regional dan internasional, di mana antara Rusia dan Indonesia sesungguhnya mempunyai kepentingan yang searah.

Baca Juga :  Ketua DPD RI Dukung Kerja Sama Kemendagri dan BRI Beri Perlindungan Hari Tua Perangkat Desa

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

Mohammad Musa’ad Akhiri Tugas Sebagai Pj Gubernur Papua Barat Daya, Serahkan Estafet Kepemimpinan
KNPI Goes To Campus: Mempersiapkan SDM Unggul Pemuda Menuju Indonesia Emas 2045
Abdurrahim Fabanyo, Ajak Warga Pulau Morotai, Coblos nomor Urut 1
Berangkat Ke Korsel, Ali Mochtar Ngabalin Menerima Gelar Profesor
Setelah Didukung Raja Atiati, Samaun Dahlan dan Donatus Nimbitkendik Konfrensi Pers Hari Ini Dengan Jargon SANTUN
Walikota Memberi Jawaban Atas Pembuatan Raperda Laporan Pertanggungjawban Pelaksanaan APBD Kota Tidore
Rapat Paripurna Ke 6, Walikota Tidore Kepulauan Menyampaikan RPD Tentang LPP 2023
Tokoh Adat Minta Ibu Safitri Malik Soulisa Pimpin Buru Selatan Periode Kedua

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:54 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Yakini Bisa Sinergi dengan Koperasi yang Sudah Ada

Senin, 21 April 2025 - 14:24 WIB

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti

Senin, 21 April 2025 - 12:45 WIB

Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:23 WIB

Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman

Senin, 21 April 2025 - 09:53 WIB

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Minggu, 20 April 2025 - 09:12 WIB

Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Berita Terbaru