Persiapan Hari Nusantara Semakin Matang, Sekdan Tidore dan Panitia Pusat Terus Evaluasi

Rabu, 8 November 2023 - 13:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Persiapan hari Nusantara terus dilakukan oleh Pemerintah Pusat, Hal ini terlihat saat Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo, mendampingi Direktorat Jendral Ketenagalistrikan, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI Ir. Ida Nuryatin Finahari, M.Eng bersama rombongan meninjau lokasi Hari Nusantara, di Kawasan Tugulufa, Rabu (8/11/2023).

Dalam kunjungan tersebut, Dirjen Ketenagalistrikan ESDM RI Ir Ida Nuryatin Finahari mengatakan, kunjungan kali ini sebagai langkah keseriusan Pemerintah Pusat dalam mempersiapkan pelaksanaan Hari Nusantara di Kota Tidore pada Desember mendatang, “hari ini kami meninjau langsung lokasi pelaksanaan hari Nusantara, sehingga kita bisa mengetahui kapasitas tenaga listrik yang dipakai saat pelaksanaan Harnus tersebut, karena akan sama dengan pelaksaan Sail Tidore pada Tahun 2022 kemarin.” Kata Ida Nuryatin.

Baca Juga :  Mutasi Aset RSU Tanjung Pura Rp 13,8 Milyar Dinilai Tidak Transparan dan Patut Dicurigai

“untuk kebutuhan PJU maupun kebutuhan listrik lainnya, kami akan mempersiapkan dengan baik, sehingga harapannya pada pelaksanaan Hari Nusantara nanti tidak ada kendala apa-apa di lapangan, sehingga Harnus 2023 dapat berjalan dengan aman dan lancar.” Tambah Nuryatin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo, mengatakan, Pemerintah Kota Tidore sangat mendukung pelaksanaan Hari Nusantara Tahun 2023 pada Desember mendatang, “saat ini Pemerintah Daerah terus melakukan koordinasi dengan Pemerintah Pusat, sehingga terkait dengan penyelenggaraan sudah mencapai 90 persen, namun pada non penyelenggaraan kami butuh dukungan infastruktur dari Pemerintah Pusat.” Kata Ismail.

“selain dukungan infastruktur dari Pemerintah Pusat kami juga membutuhkan dukungan CSR PLN untuk dapat kebutuhan masyarakat di Kota Tidore, dan pada pelaksanaan Harnus Tahun 2023 nanti tidak ada kendala pada pelistrikan, sehingga kegiatan tersebut berjalan dengan aman, lancar dan sukses.” Sambung Ismail
Menanggapi hal tersebut, General Manager PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara Awat Tuhuloula mengatakan, PLN Persero siap mendukung pelaksanaan Hari Nusantara Tahun 2023, sehingga sudah disediakan genset dengan kapasitas kurang lebih 180 KW, “selain itu kami juga telah mempersiapkan personil sebanyak 161 orang untuk melakukan pengecekan diseluruh venue, dengan harapan Hari Nusantara Tahun 2023 berjalan dengan lancar dan sukses.” Kata Awat.

Baca Juga :  Acara Lake Toba Fashion Week, Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa Mendapat Penghormatan Pengalungan Kain Ulos

Sebelum meninjau Lokasi Hari Nusantara di Kota Tidore, Direktorat Jendral Ketenagalistrikan, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI Ir. Ida Nuryatin Finahari, M.Eng, didampingi Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo dan General Manager PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara Awat Tuhuloula bersama rombongan melakukan rapat di Ternate.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Diduga Membeck’up Aktifitas Galian C Ilegal, Muamil Meminta Kapolda Malut Copot Kapolsek Obi
PB-FORMMALUT Minta Kapolsek Obi Tindak Tegas Galian C, Milik Hasan Hanafi 
Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 
Pemkot Tidore Raih Penghargaan Pengelolaan TKD Terbaik T.A 2024
TPID Kota Tidore Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Jelang Nataru
Dorong Pembangunan Kaimana Berbasis Data, Bupati Freddy Thie Jalin Kermitraan Strategis Dengan BPS RI
Sambut Perayaan Natal Akbar STEMI 2024, Timothy: Akan ada 7 Ribu Vokalis dan Pemusik
Pemkot Tidore Kembali Raih Penghargaan Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 14:25 WIB

Diduga Membeck’up Aktifitas Galian C Ilegal, Muamil Meminta Kapolda Malut Copot Kapolsek Obi

Minggu, 22 Desember 2024 - 12:55 WIB

PB-FORMMALUT Minta Kapolsek Obi Tindak Tegas Galian C, Milik Hasan Hanafi 

Minggu, 22 Desember 2024 - 12:54 WIB

Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 

Minggu, 22 Desember 2024 - 09:41 WIB

Pemkot Tidore Raih Penghargaan Pengelolaan TKD Terbaik T.A 2024

Minggu, 22 Desember 2024 - 06:54 WIB

Dorong Pembangunan Kaimana Berbasis Data, Bupati Freddy Thie Jalin Kermitraan Strategis Dengan BPS RI

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:09 WIB

Pemkot Tidore Kembali Raih Penghargaan Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:03 WIB

Hadiri Investment Forum, Bupati Freddy Thie Perkenalkan Pariwisata Kaimana

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:56 WIB

Pemkab Kaimana Kembangkan Ekowisata Berkelanjutan di Teluk Triton

Berita Terbaru

Daerah

Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 

Minggu, 22 Des 2024 - 12:54 WIB

Teraju

Konflik Politik dan Resolusi

Minggu, 22 Des 2024 - 09:34 WIB