Petronela Krenak, Bupati Perempuan Pertama Sorong Selatan Gaungkan Semangat Kebersamaan

Selasa, 4 Maret 2025 - 11:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, AIMAS – Petronela Krenak sebagai bupati perempuan pertama di Kabupaten Sorong Selatan, Papua Barat Daya menegaskan komitmennya membangun daerah bersama Wakil Bupati Yohan Bodori.

 

Setelah dilantik di Istana Negara oleh Presiden RI Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 lalu, ia mengajak seluruh elemen masyarakat agar bersatu dan bekerja sama demi kemajuan Sorong Selatan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Petronela dan Yohan Bodori menyelesaikan retret kepemimpinan di Akademi Militer Magelang bersama para kepala daerah lainnya dari seluruh Indonesia pada 28 Februari 2025 lalu.

 

Keduanya tiba di Bandara DEO Sorong pada Selasa (4/3/2025) pagi disambut meriah sejumlah pejabat Sorong Selatan serta massa pendukung.

Baca Juga :  Inilah Kekayaan Samsudin Anggiluli, Bupati Sorong Selatan - Papua Barat Daya

 

Dari bandara, Petronela Krenak naik kendaraan dinas berpelat PY 1 T diiringi rombongan konvoi menuju kediaman pribadi di Aimas, Kabupaten Sorong.

 

Setibanya di kediaman, acara dilanjutkan doa syukuran jamuan kasih atas keberangkatan dari Jakarta dan tiba di Kota Sorong.

 

Petronela mengatakan, kepulangannya yang disambut antusias menunjukkan sikap kedewasaan politik dan kesiapan untuk bersama-sama membangun daerah.

 

“Kami bangga memiliki masyarakat yang luar biasa. Mereka menunjukkan bahwa kompetisi sudah selesai, dan kini saatnya kita saling bahu-membahu, baik yang kalah maupun yang menang, untuk membangun Sorong Selatan yang kita cintai,” katanya kepada awak media.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : Tribun Sorong

Berita Terkait

Bupati Fakfak Prioritaskan Beasiswa untuk OAP, Target 1.500 Mahasiswa Tiap Tahun
Bupati Raja Ampat Resmikan Gedung Pastori GKI Elim Sawinggrai di Momen Paskah Kedua
Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Ikuti Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Papua Barat
Komitmen Bupati Samaun Dahlan Bersihkan Program Siluman di Pembangunan Daerah
Bupati Teluk Bintuni Ajak Warga Tanamkan Nilai Persaudaraan dalam Perayaan Malam Paskah
Bupati Samaun Dahlan Kunjungi Casis Polri Asal Fakfak di Manokwari, Sampaikan Semangat Juang
Bupati Fakfak Pastikan Hak Tenaga Medis Segera Terealisasi
Bupati Fakfak Bahas Investasi Perkebunan Jagung dan Tebu Bersama Warga Tomage dan Bomberai

Berita Terkait

Rabu, 23 April 2025 - 19:43 WIB

August Hamonangan Menolak Kebijakan Parkir di Kantor Kecamatan, Wali Kota Juga Kena Tarif

Selasa, 22 April 2025 - 11:57 WIB

Kevin Wu Desak Pemprov DKI Gratiskan Transportasi untuk Seluruh Pengurus Tempat Ibadah

Selasa, 22 April 2025 - 11:15 WIB

Peringati Hari Kartini, Ketua PSI Jakarta Minta Pemprov DKI Revisi Perda Perlindungan Perempuan dan Anak

Kamis, 17 April 2025 - 09:31 WIB

Aliansi Serikat Pekerja BUMD Jakarta Raya Bertemu Kepala Dinas Ketenagakerjaan DKI Jakarta

Rabu, 16 April 2025 - 14:48 WIB

PSI Desak Bank DKI Atasi Masalah Pencairan Dana KJP Plus

Rabu, 16 April 2025 - 08:26 WIB

Aliansi Serikat Pekerja BUMD Jakarta Raya Matangkan Struktur dan Komitmen Bersama untuk para pekerja di BUMD DKI Jakarta

Jumat, 11 April 2025 - 10:16 WIB

Dugaan Kejahatan Siber di Bank DKI, Francine PSI Minta Dirut Buka-Bukaan Hasil Audit Forensik

Rabu, 9 April 2025 - 19:55 WIB

Bank DKI dan Semangat Tiga Pilar SPTJ: Pelajaran Penting bagi Serikat Pekerja BUMD

Berita Terbaru