DETIKINDONESIA.CO.ID MANOKWARI Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere memastikan, masalah legalitas SMA Negeri Taruna Kasuari Nusantara sudah selesai.
Hal itu dipastikan Ali Baham Temongmere saat menjadi pembina upacara di SMA Negeri Taruna Kasuari Nusantara, Senin (26/2/2024) pagi.
Dalam arahannya, Ali Baham Temongmere menyatakan pengurusan legalitas sekolah itu sudah selesai sehingga ia berharap para siswa tetap semangat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Semangatlah menggunakan dasi merah itu. Tidak usah ragu-ragu lagi soal sekolah ini,” ungkap Ali Baham Temongmere.
Disebutnya Pemprov Papua Barat melalui sejumlah pihak seperti sekretaris daerah, dinas pendidikan dan bagian hukum telah menyelesaikan masalah legalitas SMA Negeri Taruna Kasuari Nusantara.
Dengan begitu, SMA Negeri Taruna Kasuari Nusantara sudah setara dengan sekolah sejenis yang disebut Ali Baham Temongmere juga dibangun di daerah lain seperti di Subang, Jawa Barat.
Ia berharap para siswa Taruna Kasuari Nusantara tidak lagi mempertanyakan masa depannya.
“Silahkan menyiapkan hari ini untuk masa depan Anda,” harapnya.
Dalam kesempatan itu, Ali Baham Temongmere juga mengapresiasi SMA Negeri Taruna Kasuari Nusantara yang telah memberinya kesempatan menemui para siswa.
Secara khusus Ali mengapresiasi sekolah yang dipimpin Kepala Staff Kodam XVIII Kasuari, Brigjen TNI Yusuf Ragainaga yang juga hadir dalam upacara.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : YULI |
Sumber | : TRIBUNPAPUABARAT.COM, |