PKB dan NASDEM Tetap Sepakat Nama Koalisi, PERUBAHAN

Selasa, 12 September 2023 - 09:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA  –  Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB dan Partai NasDem telah menyepakati nama koalisi pendukung Anies-Cak Imin menjadi Koalisi Perubahan. Sebelumnya, sebelum Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin terpilih menjadi bakal cawapres Anies, koalisi ini bernama Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

“Itu sudah dibahas sama NasDem. Koalisi Perubahan, titik,” kata Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid di Kantor DPP PKB, Jakarta pada Senin, 11 September 2023.

Sebelumnya partai pengusung Anies yang saat itu masih terdiri dari NasDem, PKS, dan Partai Demokrat adalah Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Belakangan Partai Demokrat mundur dari koalisi tersebut.

Mulanya, kata Jazilul, DPP PKB dan DPP Partai NasDem akan berkunjung ke DPP PKS pada Selasa, 12 September 2023 siang. Dia mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan silaturahmi di dalam Koalisi Perubahan.

“Ini (kunjungan DPP PKB dan DPP NasDem) tentu dalam rangka untuk bersama-sama di dalam Koalisi Perubahan. Jadi, PKB dan NasDem sudah sepakat nama koalisinya Koalisi Perubahan,” kata dia.

Selain itu, sambung Jazilul, kunjungan itu akan membahas terkait dengan pemenangan Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024.

“Ya koalisi, tentu urusan pemenangan Pak Anies, Gus Muhaimin, urusan tim sukses,” ucapnya.

Jazilul mengatakan bahwa kunjungan ke PKS itu untuk memulai kembali pembicaraan yang sudah ada, serta menindaklanjuti hal-hal penting lainnya. Ia pun optimistis PKS akan mendukung duet Anies-Cak Imin.

Baca Juga :  Hadiri Deklarasi Relawan Persatuan Nasional di Medan, Budiman Bicara Tentang Kemandirian Bangsa

“Ya seperti yang disampaikan kemarin, PKS mengucapkan ‘ahlan wa sahlan’ dan kemudian tentu harus ditindaklanjuti dengan silaturahmi, berkomunikasi, membangun kesepahaman untuk arah ke depan. Saya pikir itu penting supaya posisinya masing-masing bisa dipahami,” ujar dia.

Seperti diketahui sebelumnya PKS mengatakan bahwa mereka tetap mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden. Namun untuk nama Ketua umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden, PKS akan memutuskannya lewat rapat majelis syuro. Hingga kini, rapat tersebut belum terlaksana.

Jazilul mengatakan bahwa pihaknya belum bisa memastikan apakah Majelis Syuro PKS sudah menentukan sikap soal dukungan terhadap Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Soal hasil majelis syuro PKS, ia mengatakan akan disampaikan oleh partai yang dipimpin Ahmad Syaikhu itu sendiri.

Baca Juga :  Erick Thohir Apresiasi Krakatau Steel Terkait Pengembangan Proyek Krakatau Urban Valley

“Yang jelas, DPP PKB bersama DPP NasDem sudah sepakat besok akan hadir ke DPP PKS dalam rangka bersilaturahmi sekaligus mem-follow up hal-hal yang penting bersama PKS,” kata Jazilul.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : TEMPO.CO

Berita Terkait

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Gelar Open House di Rumah Dinasnya
Ribuan Umat Muslim Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Jatinegara
IKA Trisakti Matangkan Pemilihan Ketum 2025-2028, Usung Musyawarah Mufakat
Tinjau Pos Pelayanan Mudik di Terminal Pulogebang, Kapolri Imbau Pemudik Jaga Keselamatan
Jan Maringka : Kehadiran UU TNI Wujudkan Single Prosecution System dalam Sistim Peradilan Pidana
Pahlevi Pangerang Ajak Musyawarah Mufakat di RUA IKA Trisakti: Perkuat Soliditas Alumni Menuju Indonesia Emas 2045
Torang Matuari Bentuk Badan Hukum untuk Dukung Pemberian Masukan kepada Pemerintah Pusat dan Daerah
Rumah Zakat Distribusikan Zakat Fitrah Serentak di 29 Kota pada Hari Zakat Nasional 2025

Berita Terkait

Senin, 31 Maret 2025 - 22:57 WIB

Gubernur Maluku Utara Sherly Laos Ucapkan Selamat Idulfitri 1446 H, Ajak Warga Bersatu

Senin, 31 Maret 2025 - 20:37 WIB

Sekertaris DPC PPP Kabupaten Haltim Iswadi Hasan : Idul Fitri Merupakan Kemenangan Maka Mari Kita Saling Memaafkan

Sabtu, 29 Maret 2025 - 14:34 WIB

Kebakaran Hebat di Kota Baru Ternate, Empat Rumah Warga Hangus

Sabtu, 29 Maret 2025 - 14:32 WIB

Frans Manery Titip Pesan ke Piet-Kasman: Lanjutkan Pembangunan Halmahera Utara

Sabtu, 29 Maret 2025 - 13:44 WIB

Sherly Laos Pastikan Anggaran Maluku Utara Digunakan untuk Kesejahteraan ASN

Sabtu, 29 Maret 2025 - 10:18 WIB

Jelang Idul Fitri, PT Wanatiara persada Salurkan 2 Ton Sembako Di 8 Desa Lingkar Tambang 

Sabtu, 29 Maret 2025 - 02:24 WIB

Sambut Idul Fitri, PT Wanatiara Persada Bagi-Bagi THR dan Sembako ke 1.017 Karyawan dan Warga

Jumat, 28 Maret 2025 - 13:47 WIB

Bupati Halut Pastikan Pembayaran Utang BPJS Segera Dituntaskan

Berita Terbaru

KALIMANTAN TIMUR

Kasatgas Humas Perkuat Sinergitas di Pos PAM Saat Hari Raya

Selasa, 1 Apr 2025 - 20:52 WIB

Bupati Andi Rudi Latif (tengah) bersama Wabup H. Bahsanuddin (kiri) dan Ketua DPRD Tanbu, Andrean Atma Maulani serta jajaran Pemkab Tanah Bumbu menyambut warga dalam Open House Idul Fitri di kediamannya.

KALIMANTAN SELATAN

Bupati Tanah Bumbu Gelar Open House Idul Fitri, Warga Antusias Hadir

Selasa, 1 Apr 2025 - 18:02 WIB