Partai yang didirikan oleh mendiang Jenderal TNI Edy Sudrajat dan Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno itu menghendaki bahwa kepentingan TNI/Polri beserta keluarga harus diperjuangkan.
Pada silaturahmi dengan DPP PEPABRi tersebut, Yussuf didampingi oleh para pengurus DPN PKP di antaranya Wakil Ketua Umum PKP Mayjen TNI (Purn) Aslizar N Tanjung MBA, PhD, Sekretaris Jenderal PKP Irjen pol (Purn) Dr. Syahrul Mamma SH, MH, Kabid Pemenangan Pemilu Laksma TNI (Purn) Dr. M. Faisal Manaf SE, MM, MCDO, Kabid Litbang dan Evaluasi FHR Ghanty Sjahabuddin, serta Wasekjen Dewi Anggraeni dan Dyah Puspita Sari.
Kunjungan itu disambut dan diterima oleh ketua umum DPP PEPABRI Jenderal TNI (Purn) Agung Gumelar yang didampingi oleh Sekretaris Jenderal Komjen Pol (Purn) Drs. Yun Mulyana dan pengurus DPP PEPABRI lainnya antara lain Mayjen TNI (Purn) H. Moch Akip Renatin, Mayjen TNI (Purn) S.N Suwima, danLaksda TNI (Purn) Heru Srijanto.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua umum DPP PEPABRI Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar mengatakan bahwa purnawirawan memiliki hak dan Kewajiban yang sama dengan WNI lainnya.
“Sehingga purnawirawan bebas menentukan pilihan politiknya. Keinginan itu dituangkan dalam sistem demokrasi. Tugas utama kita adalah merajut persatuan dan kesatuan serta mengawal jalannya pembangunan untuk mewujutkan tujuan nasional kita,” pungkas Agum.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2