PLN Indonesia Power Gelar Aksi Bersih Diarea Pantai Pelabuhan

Minggu, 9 Juni 2024 - 11:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, LANGKAT – PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat, Sumut, berkolaborasi dengan stakeholder dan masyarakat menggelar aksi bersih-bersih di area Pantai Pelabuhan.

Hal itu disampaikan Asistant Manajer Administrasi PLN Indonesia Power, Ditia Fatimah kepada awak media, pada Minggu (9/6/2024).

Dengan mengusung tema “Employee Green Involvement” di Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2024 tersebut, Senior Manajer PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu Usvizal Z mengatakan pentingnya menjaga pantai dan kelestarian lingkungan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dan ini juga sebagai komitmen kuat PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu dalam bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan,” ucap Usvizal.

Baca Juga :  Pesan Pangdam XVII/Cenderawasih Kepada TNI Polri Dan Masyarakat Pada Upacara Gaktib Dan Yustisi Tahun 2023

Ia menambahkan, kegiatan ini menjadi wujud komitmen PLN Indonesai Power kepada masyarakat dan lingkungan sekitar, tentang pentingnya menjaga lingkungan perusahaan dalam menjalankan tanggung jawab sosial lingkungan.

“Ini tidak berhenti hanya pada kegiatan bersih bersih pantai, tapi penanaman pohon juga kita lakukan dalam momentum yang sama untuk memperingati hari lingkungan hidup sedunia yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2024,” ujar Usvizal.

Diketahui, kegiatan aksi bersih-bersih yang diikuti kurang lebih sebanyak 100 peserta yang diantaranya adalah pegawai UBP PNS, perangkat desa dan masyarakat sekitar yang sangat antusias.

Sebanyak 470 Kilogram sampah berhasil dikumpulkan, yang sebagian besar terdiri dari sampah plastik, kayu dan limbah non-organik, yang kemudian dibawa ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Pangkalan Susu untuk diproses lebih lanjut.

Baca Juga :  DPRD Langkat Gelar RDP Terkait Permasalahan Galian C di Desa Pertumbukan

Lebih lanjut, Senior Manajer PLN Indonesia Power menyampaikan, acara ini selain bertujuan meningkatkan kesadaran pada lingkungan juga untuk menjaga ekosistem laut.

“Keikutsertaan pegawai UBP Pangkalan Susu juga dalam rangka meningkatkan engagement pegawai terhadap program Perusahaan (Employee Volunteer Program),” ketus Usvizal kembali.

Harapannya dengan aksi ini dapat memantik kepedulian dan kebiasaan baik dalam mengelola lingkungan dan berikan dampak positif yang nyata dalam upaya pelestarian alam.

Dan pengelolaan sampah yang lebih baik serta menjalin komunikasi dan silaturahmi perusahaan dengan stakeholder sekitar agar kedepan sinergi yang sudah terjalin menjadi lebih baik.

Patut diketahui, PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar se-Asia Tenggara Sub Holding BUMN kelistrikan yaitu PT PLN (Persero).

Baca Juga :  Hari Lingkungan Hidup, PLN Indonesia Power dan UBP, Tanam Ratusan Pohon

PLN Indonesia Power selalu berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi yang berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan menuju The New PLN 4.0 Unleashing Energy dan Beyond.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Teguh
Editor : Teguh
Sumber :

Berita Terkait

Gubernur Malut Luncurkan KIP Kuliah Daerah, Direspons Positif Pemerintah Pusat
Kapolda Maluku Utara Didorong Tindak Tegas Ahmad Hi. Djaim atas Dugaan Penghinaan dan Provokasi ke Kesultanan Tidore
Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati
Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat
Rayakan Paskah Kristus, GAMKI dan Polres Halsel Bagikan Sembako Kepada Janda dan Anak Yatim di GPM Tomori
Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:54 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Yakini Bisa Sinergi dengan Koperasi yang Sudah Ada

Senin, 21 April 2025 - 14:24 WIB

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti

Senin, 21 April 2025 - 12:45 WIB

Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:23 WIB

Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman

Senin, 21 April 2025 - 09:53 WIB

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Minggu, 20 April 2025 - 09:12 WIB

Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Berita Terbaru