Oba Festival Olahraga yang merupakan bagian dari program KONI Kota Ternate 2025 membuat suasana Taman Falazawa 1 penuh warna. Masyarakat yang hadir tak hanya menikmati pertandingan, tetapi juga disuguhkan aneka kuliner lokal serta pertunjukan khasnya di Ternate, membuat acara ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan.
Peserta yang meraih juara, Aprizal Gani Juara 1, M Fazar Junandar juara 2, Fakhrudin Abubakar juara 3 dengan mata berbinar penuh semangat, mengatakan, “Saya bangga bisa menjadi bagian dari turnamen ini. Ini pengalaman luar biasa dan saya ingin terus berlatih agar bisa membawa nama Ternate ke kancah nasional”.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dengan keberhasilan penyelenggaraan Open Turnamen Finswimming dan Oba Festival Olahraga 2025 ini, POSSI Kota Ternate dan KONI Kota Ternate membuktikan komitmennya untuk terus mengembangkan olahraga dan membangun prestasi di Bumi Moloku Kieraha.
Penulis | : Wahyu Muhlis |
Editor | : Abdila Moloku |
Sumber | : |
Halaman : 1 2