Presenter DETIK TV Andi Eka Asdiana Warti Raih Magister Sains Odontologi Forensik dan Lulus Predikat Cum Laude di UI

Sabtu, 23 September 2023 - 10:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Presenter Faforit DETIK TV, Andi Eka Asdiana Warti berhasil meraih gelar Magister Sains Odontologi Forensik dan Lulus Predikat Cum Laude dalam Wisuda Pascasarjana Universitas Indonesia (UI), Sabtu (23/9/2023).

Bertempat di Balairung UI Depok, Total wisudawan selama prosesi yang berlangsung selama tiga hari hingga Sabtu (21/09 sd 23/09) ini adalah 9.506 orang, berasal dari jenjang Vokasi hingga Doktor. Upacara wisuda tersebut dikelompokkan sesuai rumpun keilmuan, yakni Program Sarjana Rumpun Sosial Humaniora dan Program Pendidikan Vokasi; Program Sarjana Rumpun Ilmu Kesehatan dan Rumpun Sains dan Teknologi; dan Program Pascasarjana.

Andi Eka Asdiana Warti merupakan mahasiswa pascasarjana jurusan Sains Odontologi Forensik Universitas Indonesia Angkatan tahun 2021 dan Aktivis KOHATI PB HMI. Selain sebagai mahasiswa pascasarjana UI Andi Eka juga aktif sebagai Presenter di DETIK TV dan Manager Pengembangan Bisnis di Media Detik Indonesia (MDI Group) sejak 2018.

Saat ditemui wartawan detikindonesia.co.id, Andi Eka mengungkapkan dirinya sangat bersyukur telah menyelesaikan program magisternya.

“Alhamdulillah, saya bisa menyelesaikan program Magister ini juga berkat dukungan keluarga, orang dekat dan rekan-rekan kerja serta Berkah dari Allah Swt,” ucapnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan di tengah kesibukannya sebagai presenter DETIK TV bukan berarti tak bisa membagi waktu dalam menuntut ilmu. Dengan manajemen waktu yang baik, semua bisa dilalui dengan baik.

Sementara itu CEO Media Detik Indonesia (MDI Group) dan DIRUT DETIK TV, Muliansyah Abdurrahman mengucapkan selamat atas prestasi dan keunggulan ini.

“Saya ucapkan selamat atas raihan gelar Magisternya Saudari Andi Eka, semoga ilmunya dapat bermanfaat untuk masyarakat dan bangsa Indonesia”, tutupnya.

Baca Juga :  Ketum PBMI Minta Pengurus Bersiap Hadapi SEA Games Thailand dan PON ke-XXII

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Delvi
Editor : Fikram
Sumber :

Berita Terkait

Presiden Prabowo Subianto Apresiasi Retret Kepala Daerah di Magelang, Akan Diulang Tahun Depan
Silmy Karim Tegaskan Keberhasilan Penangkapan Buron Internasional di Bandara Ngurah Rai
Setelah Retret di Akmil, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Siap Jalankan Agenda Kerja
PP AMMDI Beraudiensi Kemenko KumHam Imipas
Bahlil Lahadalia Diberi Sanksi Pembatalan Disertasi, DGB UI Temukan Konflik Kepentingan
Keberatan Masyarakat atas Kenaikan 71,3% Tarif PAM Jaya Belum Ditanggapi, Francine PSI Surati Gubernur Pramono Anung
Kevin Wu PSI Serap Aspirasi Warga Jakarta Barat: Sekolah Negeri, Puskesmas, dan Bantuan Sosial Harus Jadi Prioritas
Program 3 Juta Rumah MBR: Kritik Pengembang terhadap Kebijakan Kementerian PKP

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 16:01 WIB

KPU Raja Ampat Kesulitan Melakukan Sosialisasi Pilkada Serentak 2024 karena Akses Terbatas

Sabtu, 1 Maret 2025 - 15:52 WIB

Kaimana Segera Nikmati Dermaga Baru, Proyek Pelabuhan Penyeberangan Ditargetkan Rampung pada Maret 2025

Sabtu, 1 Maret 2025 - 14:22 WIB

HUT ke-25 Kota Sorong: BPJS Ketenagakerjaan Salurkan Santunan JKM

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:59 WIB

Gubernur Maluku di Hadapan SBY: Kami Akan Bawa Maluku Keluar dari Kemiskinan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 09:44 WIB

Pemkot Sorong Dorong Pendidikan Gratis, SD Negeri 26 Jadi Percontohan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 08:46 WIB

Efisiensi Anggaran 2025, Proyek Infrastruktur di Kaimana Terhambat

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:44 WIB

Muhammadiyah Kaimana Tetapkan 1 Ramadhan 2025 pada 1 Maret, Tunggu Keputusan Pemerintah?

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:31 WIB

Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Dapur di Fakfak Terpantau Stabil

Berita Terbaru