DETIKINDONESIA.CO.ID MAKASSAR – Minggu pagi yang cerah, ditengah kemeriahan jalan sehat Pasangan Ganjar – Mahfud yg didominasi peserta berseragam merah, ribuan peserta berseragam putih menyeruak diantara kerumunan massa dengan baju bertuliskan PROGRESIF.
Rombongan ini didominasi oleh anak muda yang bergelut dibidang UMKM.
Progresif adalah gerakan sosial dalam upaya mendukung pertumbuhan ekonomi yang lebih merata dan berkeadilan melalui para wirausahawan serta pengusaha pemula.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Progresif juga akan mendorong agenda ekonomi politik yang lebih berpihak pada pengembangan UMKM yang selama ini menjadi tulang punggung ekonomi bangsa kita.” ungkap Anwar yang dipercayakan sebagai Korwil Progresif Sulawesi Selatan.
Lebih lanjut Anwar menjelaskan bahwa, kedepan akan kami titipkan harapan ini kepada pasangan Capres dan Cawapres yang memiliki visi tentang ekonomi kerakyatan yang fokus pada gerakan wirausaha milineal dan UMKM.
Ini sejalan dengan visi dan misi Progresif Sulawesi selatan.”lanjutnya. Dan hari ini kami mendeklarasikan diri berafiliasi mendukung pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, Ganjar-Mahfud pada pemilu 2024. “Tegas Anwar yang disambut meriah oleh rombongan peserta jalan santai dari Progresif.
Sebagai anak Bangsa, Progresif juga hadir membawa pesan moral kepada seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga kondusifitas dalam proses pemilu 2024 untuk memastikan kehidupan demokrasi kita berjalan dengan baik, jujur dan adil.” kata Anwar.
Tim kerja Progresif Sulawesi Selatan dibawah komando Anwar akan segera bergerak ke 24 Kabupaten/Kota untuk melakukan konsolidasi Pemenangan sesuai dengan arahan Pembina Utama Progresif Pusat, sekaligus Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Bapak Arsjad Rasid.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : YULI |
Sumber | : |