DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – 18 Maret 2025, Sekretaris Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Justin Adrian Untayana, mempertanyakan anggaran Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta sebesar Rp18,4 triliun dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 ini.
Justin menilai bahwa pengalokasian anggaran sebesar Rp18,4 triliun itu belum memiliki indikator keberhasilan yang nyata untuk mengetahui keberhasilan penggunaan anggaran tersebut.
“Ini kan anggaran kita Rp18 triliun Pak. Kita ini kalau keluarkan anggaran dari uang pajak paling tidak kita punya indikator keberhasilan Pak,” katanya dalam rapat Pra-Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) di DPRD DKI Jakarta, Senin (17/3/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia juga mengkritisi penggunaan anggaran sebesar Rp17,78 triliun tahun 2024 lalu yang belum optimal dalam meningkatkan prestasi akademik siswa-siswa dari DKI Jakarta.
“Kita keluarkan tahun lalu saya kira tidak jauh dari Rp18 triliun, cuma kalau saya lihat dari olimpiade internasional Pak itu terakhir DKI baru meraih di 2024 di Kazakhstan Pak, itu SMA 8 saja,” lanjutnya.
Justin meminta Pemprov DKI Jakarta untuk berkaca dari keberhasilan daerah-daerah lainnya di luar Pulau Jawa yang dapat mencetak prestasi-prestasi bidang akademik internasional meskipun mengalami keterbatasan anggaran.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Justin Adrian Untayana |
Editor | : BIM |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya