“Rumah pengasingan Bung Karno itu sudah menjadi destinasi sejarah di sana. Semua unsur harus menjaga ini semua. Pemerintah, akademisi, bisnis, komunitas, dan dukungan media juga harus bantu publikasi destinasi ini,” ungkap pria berdarah Bugis itu.
Sekadar informasi, Danau Tiga Warna berada di Gunung Kelimutu. Tepatnya di Kecamatan Kalimutu, Kabupaten Ende, Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur.
Sesuai namanya, gunung ini mempunyai tiga buah danau kawah dengan warna air yang berbeda-beda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Danau berwarna biru bernama Tiwu Ata Bupu yang artinya danau orangtua. Danau berwarna merah bernama Tiwu Ata Polo atau danau sihir.
Sementara danau berwarna hijau bernama Tiwu Nuwa Muwi Kou Fai yang artinya danau muda-mudi.
Kelimutu berasal dari dua kata yakni keli yang artinya gunung dan mutu yang artinya mendidih, sehingga Gunung Kelimutu berarti gunung mendidih.
Danau ini memiliki luas 1.051.000 meter persegi dengan volume air di dalamnya sejumlah 1.296 juta meter kubik. Ketinggian dinding antara 50 meter hingga 150 meter.
Dinding dari kawah Telaga warna Danau Kelimutu terbilang terjal. Kemiringannya pun mencapai 70 derajat.
Danau ini bukan hanya memiliki 3 warna yang unik saja, namun kawah dari danau seringkali berubah warna.
Penulis | : Tim |
Editor | : Michael |
Sumber | : LaNyalla Center |
Halaman : 1 2