Puteri Indonesia Jambi 2022 Ajak Wanita Lebih Aktif, Kreatif dan Inovatif

Jumat, 18 Februari 2022 - 09:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAMBI – Bela Puspita Dalimi sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Yayasan Puteri Indonesia dan Mustika Ratu karena diamanahkan menjadi Puteri Indonesia Jambi 2022. Ia mengungkapkan berhadapan dengan pandemi bukanlah hal yang mudah. Tapi bertahan sampai titik ini, menandakan bahwa kita semua masih dipercaya oleh Sang Pencipta untuk berkontribusi dalam menjadikan dunia tempat yang lebih baik untuk sesama.

“Saya mengajak generasi muda Indonesia untuk membangunkan kembali hasrat yang terpendam dan mimpi yang terkubur. Karena dunia membutuhkan semangat dan kreatifitas yang hanya dimiliki oleh kita,” tandasnya kepada wartawan, Jumat (17/02/2022).

Advokasi yang sudah dijalankan Bela, yaitu bergabung dengan ‘We Are Sisters’ sebagai Head of Community Relation yang merupakan komunitas pemberdayaan perempuan, dimana disediakan ruang yang nyaman dan aman untuk perempuan bercerita dan belajar.

“Fokus kami, agar setiap perempuan memiliki kemawasan diri untuk dapat mencintai dirinya sendiri, juga mengetahui hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi,” kata pemilik akun Instagram @beladalimi

Bela bercerita bahwa dirinya sendiri merupakan seorang perempuan yang sedari kecil diamanahkan menjadi ketua dalam organisasi atau komunitas di lingkungan sekitar dan menikmati tanggung jawab dan pekerjaan yang dilakukan.

“Terlebih di tempat bekerja, saya merupakan manager perempuan paling muda. Tidak jarang dianggap sebelah mata oleh pihak lain, rasa diasingkan ataupun dipandang sebelah mata menjadi bibit solidaritas terhadap perempuan lain,” beber lulusan Fakultas Hukum Universitas Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

Orchard Gardens K-8 Pilot School: Membangun Komunitas Melalui Pendidikan Berkualitas
Nikmati Kenyamanan Perjalanan di Jakarta dengan Sewa Bus Pariwisata Berfasilitas Toilet dari Cahaya Trans
Rasa yang menghadirkan sebuah cerita
Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven di PA Jakarta Selatan
Kemenpora dan KPK Latih Pemuda Talenta Muda 2024 dalam Bimtek Anti Korupsi: Membangun Masa Depan yang Bersih
Hasil Semifinal Piala AFF U-19: Gol Tunggal Buffon Antarkan Indonesia Ke Final
Andi Miftahul Jannah Anwar, Pemenang Dara Sulawesi Selatan 2024 Gaungkan Penerapan Filosofi Bugis
Fachrul Razi Nonton Bareng Bersama Mendagri dan Ketua Komisi 2 DPR RI

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 15:49 WIB

Politik di Spice Islands

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Transmigrasi Bukan Solusi Kesejahteraan Bagi Penduduk Orang Asli Papua

Minggu, 10 November 2024 - 12:57 WIB

Implementasi Disertasi Menteri Bahlil: Pembentukan SATGAS Hilirisasi Berkeadilan dan Berkelanjutan Mendesak Dipercepat

Selasa, 5 November 2024 - 16:12 WIB

Rancu Produk Hukum Pelantikan Presiden & Wakil Presiden

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Kerek Lamok dan Wunuk Kerek

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:13 WIB

Perempuan Lani dan Cawat Tali

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Sahabatku, Sukiman Yang Syahid Dalam Mencari Nafkah

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Papua Bukan Tanah Kosong

Berita Terbaru

Nasional

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:08 WIB