Raih Juara Umum STQ-H Tingkat Provinsi, Pemkot Tidore Gelar Apel Penjemputan Kontingen Kafilah STQ Kota Tidore Kepulauan

Selasa, 20 Juni 2023 - 21:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan menggelar apel penjemputan Kontigen Kafilah STQ Kota Tidore Kepuluan yang berhasil meraih juara umum pada STQ-H Tingkat Provinsi Maluku Utara di Halmahera Timur yang terima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo sekaligus Ketua LPTQ bertempat di halaman kantor Walikota Tidore, Selasa (20/6/2023).

Acara penjemputan ini dilanjutkan dengan pawai ta’ruf keliling kota bersama para Kafilah STQ dan seluruh OPD, ASN/Non ASN Kota Tidore Kepulauan.

Pada kesempatan ini, Ismail Dokumalamo menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah, kami mengucapkan selamat atas keberhasilan para Kafilah Kota Tidore Kepulauan yang telah berhasil menjadi juara Umum STQ Tingkat Propinsi Maluku Utara Tahun 2023 di Kabupatan Halmahera Timur.

“Kami bangga atas prestasi dan usaha yang telah ditorehkan oleh para Kafilah Kontingen Kota Tidore Kepulauan, kami sadari bahwa ucapan selamat ini tidak akan sepadan dengan kerja keras dan latihan maksimal yang sudah Para Kafilah lakukan selama ini”, ungkap Ismail.

Lanjut Ismail, Tak lupa juga kami sampaikan terima kasih kepada Pengurus LPTQ, para pelatih maupun official yang telah ikut serta mendampingi dan membimbing para kafilah selama berangkat hingga tiba kembali di Tidore Kepulauan ini dengan selamat.

“Sukses yang telah diraih akan menjadi sebuah awal untuk sukses dimasa depan, teruskan latihan dan tetap rendah hati, Sekali lagi terima kasih atas keberhasilan Para Kafilah sebagai Juara Umum STQ Tingkat Propinsi Maluku Utara, terima kasih telah membawa nama harum daerah tercinta ini dan menguatkan pernyataan bahwa Kota Tidore Kepulauan adalah Kota Santri,” tutup Ismail.

Baca Juga :  Warga Desa Fuafuni Rote Lahirkan Bayi Berwajah Aneh Menggegerkan

Kontingen Kota Tidore yang dipimpin oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Dr. Sofyan Saraha, M. Si, ini berhasil meraih juara I pada delapan cabang lomba, masing-masing lomba diantaranya Izzah Qurrata’ain Mubarak Hafid 1 juz, Afwan Adam Hafid 5 juz, Fajar Ilham Hafid 10 juz, Eni Nadira hafid 10 juz, M Julfikri Umar Hafid 30 juz, Fikal Hafalan 100 Hadis, Nurhalisa Rahmediaty hafalan 100 Hadis dan Anas Bilnazari hafalan 500 hadis, juara II terdiri dari Indriyani Kodli Tilawah Anak-anak, M Khoirul Huzaifah hafid 1juz dan Nurhaliza Adam hafid 5 juz dan juara III yaitu M Rizal hafid 20 juz, Sry Nurkasim hafid 20 juz dan Putri Mutmainah hafid 30 juz.

Baca Juga :  Kartu BPJS Kesehatan, Wakil Walikota Tidore Menyerahkan Kartu BPJS

Untuk diketahui juga bahwa kedelapan para juara satu Kontingen Kafilah Kota Tidore Kepulauan akan lanjut mewakili Propinsi Maluku Utara pada STQ Tingkat Nasional ke 27 Tahun 2023 di Provinsi Jambi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Mufik
Sumber :

Berita Terkait

Warga Desa Wayaua Antusias Sambut Program Unggulan Rusihan-Muhtar
Abdurahman Hamzah Nyatakan Dukungan Ke Rusihan-Muhtar di Pilkada Halsel 
Kampanye di Desa Wayamiga Warga Komitmen Menangkan Rusihan-Muhtar di Pilkada halsel 
Hi.Salmin Siko: Ajak Masyarakat Pilih Husain-Asrul di Pilgub Malut 
Ribuan Masa Sambut Kedatangan Sultan Husain Alting
INPIST Dukung Program Swasembada Energi Presiden Prabowo Subianto
Dukung Percepatan SPN, Pemkot Tidore Gandeng Polresta Tidore Tanam Bibit Jagung
Gerakkan 20 Ribu Relawan, Udi Lahabato: Siap Menangkan Rusihan-Muhtar

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven di PA Jakarta Selatan

Senin, 9 September 2024 - 21:19 WIB

Kemenpora dan KPK Latih Pemuda Talenta Muda 2024 dalam Bimtek Anti Korupsi: Membangun Masa Depan yang Bersih

Sabtu, 27 Juli 2024 - 23:15 WIB

Hasil Semifinal Piala AFF U-19: Gol Tunggal Buffon Antarkan Indonesia Ke Final

Selasa, 2 Juli 2024 - 20:40 WIB

Andi Miftahul Jannah Anwar, Pemenang Dara Sulawesi Selatan 2024 Gaungkan Penerapan Filosofi Bugis

Sabtu, 22 Juni 2024 - 12:12 WIB

Fachrul Razi Nonton Bareng Bersama Mendagri dan Ketua Komisi 2 DPR RI

Selasa, 18 Juni 2024 - 18:12 WIB

17 Team Dari Manado Ramaikan Soekarno Cup Usia Dini Di Tidore

Minggu, 19 Mei 2024 - 02:04 WIB

Razman siap Memfasilitasi Tanding Tinju, Benny: Hotman Hanya bisa Pamer Cincin

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Berita Terbaru