Fachrul juga mendorong adanya sinergi yang kuat antara DPD RI dengan Kementerian Pertahanan dalam upaya penyelesaian berbagai isu terkait pendekatan kesejahteraan dan keamanan di ujung Indonesia.
Sementara itu, Wakil Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Wamenhan RI) Muhammad Herindra menegaskan bahwa Sistem Pertahanan dan Keamanan Rakyat Semesta (Sishankamrata) adalah sistem pertahanan dan keamanan yang bersifat semesta, melibatkan seluruh warga negara, wilayah, dan sumber daya nasional lainnya, dipersiapkan secara dini oleh Pemerintah dan diselenggarakan secara total, terpadu, terarah, dan berlanjut. Hal ini bertujuan untuk mewujudkan ruang alat kondisi juang yang tangguh, menegakkan kedaulatan negara, keutuhan wilayah, dan keselamatan segenap Bangsa dari segala ancaman yang bercirikan kerakyatan, kesemestaan dan kewilayahan.
Sedangkan untuk wilayah perbatasan dan terluar, Herindra menjelaskan bahwa pemerintah telah membangun pos-pos batas dengan baik. “Kami sepakat untuk meningkatkan kesejahteraan di wilayah terluar dan perbatasan,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kementerian Pertahanan juga berupaya melihat dari sisi kesejahteraan. Untuk wilayah tengah Indonesia, Kita sudah membangun jalan JIPP di Kalimantan, hampir 1.000 km. Dengan dibangun jalan tersebut, mudah-mudahan akan menyejahterakan wilayah-wilayah di perbatasan,” katanya.
Rapat Kerja ini dipimpin oleh Fachrul Razi (Ketua Komite I), didampingi oleh Filep Wamafma (Wakil Ketua I) dan Ahmad Bastian (Wakil Ketua III). Rapat Kerja yang diselenggarakan secara fisik dan daring ini dihadiri oleh sejumlah anggota antara lain: Hilmy Muhammad (DIY); Husein Alting Sjah (Maluku Utara); Jimly Asshidiqqie (DKI Jakarta); Agustin Teras Narang (Kalteng); Eni Sumarni (Jabar); Otopianus P. Tebay (Papua); Ahmad Kanedi (Bengkulu); Muhammad Nuh (Sumut); Jialyka Maharani (Sumsel); Lily Salurapa (Sulawesi Selatan), Ahmad Sukisman Azmy (NTB); Maria Goreti (Kalbar), Abraham Liyanto (NTT); Dewa Putu (Dultra); Abdul Kholik (Jateng); Abubakar Bahmid (Gorontalo); Djafar Alkatiri (Sulut); dan Richard Hamonangan Pasaribu (Kepri). Sedangkan dari Kemenhan RI dihadiri langsung oleh Wakil Menteri Pertahanan RI, Muhammad Herindra beserta jajarannya.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2