Ribuan Warga Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan

Senin, 28 April 2025 - 16:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Prosesi adat menyambut Gubernur Papua Pegunungan John Tabo dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan Ones Pahabol saat tiba di Bandara Wamena. (Foto dok: Pemprov Papua Pegunungan)

Prosesi adat menyambut Gubernur Papua Pegunungan John Tabo dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan Ones Pahabol saat tiba di Bandara Wamena. (Foto dok: Pemprov Papua Pegunungan)

DETIKINDONESIA.CO.ID, WAMENA – Ribuan warga menyambut kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan, Jhon Tabo dan Ones Pahabol, di Bandara Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan, pada Minggu sore, 27 April 2025.

Kedatangan pasangan pemimpin ini sangat dinantikan oleh masyarakat, karena untuk pertama kalinya Provinsi Papua Pegunungan memiliki gubernur dan wakil gubernur definitif untuk periode 2025-2030.

Sebagai bagian dari sambutan, tarian adat khas Papua Pegunungan dipersembahkan untuk menghormati kedua pemimpin yang baru saja dilantik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam acara penyambutan ini, hadir pula sejumlah tokoh penting, seperti Penjabat Gubernur Papua Pegunungan Velix Verando Wanggai, Penjabat Sekretaris Daerah Papua Pegunungan Wasuok Demianus Siep, Bupati dan Wakil Bupati Jayawijaya, Ketua DPR Papua Pegunungan, Ketua MRP Pegunungan, serta jajaran forum koordinasi pimpinan daerah dan kepala organisasi perangkat daerah Papua Pegunungan.

Baca Juga :  Bupati Waropen FX Mote Naikkan Uang Lauk Pauk ASN untuk Tingkatkan Kesejahteraan

Masyarakat tampak sangat antusias untuk menyaksikan langsung prosesi adat penyambutan gubernur dan wakil gubernur pertama provinsi ini. Setelah acara di Bandara Wamena, keduanya diarak menggunakan kendaraan menuju kediaman resmi gubernur di Jalan Yos Sudarso, Wamena, dengan ribuan warga berjalan kaki sebagai bentuk dukungan dan harapan besar bagi kepemimpinan mereka.

Pada hari Senin, 28 April 2025, rencananya gubernur dan wakil gubernur akan memulai hari pertama mereka di kantor serta memimpin apel pagi pertama mereka.

Sumber : Kabar Papua

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : KABAR PAPUA

Berita Terkait

Gubernur Papua Pegunungan Tegaskan Pentingnya Persatuan dalam Pesta Rakyat di Sentani
Elisa Kambu Harap BPK Lakukan Audit LKPJ dengan Objektivitas Tinggi
Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan Sampaikan Terima Kasih dan Salam Perpisahan ke Provinsi Induk
Prabowo Resmikan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Papua Pegunungan serta Bangka Belitung
Gubernur Elisa Kambu Lantik Sekda Baru Kabupaten Maybrat di Awal Masa Jabatannya
Bupati Waropen Kunjungi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Tegaskan Komitmen Literasi dan Dokumentasi Daerah
PT Freeport Indonesia Berikan Dukungan untuk Liga 4 Regional Papua Tengah
Bupati Waropen FX Mote Tak Terburu-Buru Reshuffle Jabatan, Utamakan Evaluasi Kinerja ASN

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 09:05 WIB

Menteri UMKM Siap Tindaklanjuti Aduan AS soal Barang Bajakan di Mangga Dua

Sabtu, 26 April 2025 - 20:51 WIB

Menteri UMKM Ungkap Penyaluran KUR Tembus Rp76 Triliun

Sabtu, 26 April 2025 - 20:20 WIB

Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang UMKM, BRI Hapus Kredit Rp15,5 Triliun

Jumat, 25 April 2025 - 20:42 WIB

Penandatanganan PKP KUR 2025, Menteri UMKM Soroti Pentingnya Kualitas Penyaluran

Kamis, 24 April 2025 - 09:21 WIB

SesmenUMKM Dorong Pengembangan Wirausaha di Sukabumi melalui Pemanfaatan Agroforestry

Rabu, 23 April 2025 - 12:02 WIB

Menteri UMKM Maman Rancang Dua Langkah Strategis Hadapi Gelombang Produk Impor dari China

Rabu, 23 April 2025 - 11:05 WIB

Menteri UMKM: IPPA Fest Tunjukkan Apresiasi Terhadap Karya Narapidana

Selasa, 22 April 2025 - 16:33 WIB

Hari Kartini, Menteri UMKM dan Menteri PPPA Sepakat Perkuat Peran Perempuan di UMKM

Berita Terbaru

Ketua KADIN Indonesia Anindya Bakrie (Detik Indonesia/KONTAN)

Ekonomi & Bisnis

Kadin Menilai Turki dan Uni Eropa Berpotensi Menjadi Pasar Ekspor Baru

Senin, 28 Apr 2025 - 16:15 WIB

Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud (Detik Indonesia/ANTARA)

KALIMANTAN TIMUR

Gubernur Kaltim Siapkan Rp28 Miliar untuk Pembangunan Jalan Perbatasan

Senin, 28 Apr 2025 - 16:04 WIB