Runner Up 1 Putri Hijab Sumsel Salurkan Bantuan Pangan Melalui Charity Week

Jumat, 25 Februari 2022 - 06:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA, SUMATERA SELATAN – Dalam situasi pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini, banyak orang kalangan kurang mampu mengalami kesulitan dalam berbagai hal khususnya masalah ekonomi.

Dalam hal ini Ayesha Humayra Fayyaza, Runner Up 1 Puteri Hijab Sumatera Selatan, mencoba memberikan solusi konkrit dengan menyalurkan bantuan pangan.

“Saya dan rekan-rekan menggelar beberapa kegiatan yang telah dilakukan diantaranya, kegiatan Putri Hijab Sumatera Selatan Charity Week yang rutin dilaksanakan tiap pekannya. Dimana kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bantuan dalam bentuk pangan baik kepada orang-orang yang membutuhkan maupun pada suatu komunitas kurang mampu,” katanya kepada media, Selasa (22/02/2022).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gadis yang hobinya membaca, menulis Novel dan mengikuti perlombaan Sains ini menyampaikan, melalui dana donasi dari orang-orang baik sekitar, ia dapat melaksanakan kegiatan tersebut dengan baik di beberapa daerah di kota Palembang, seperti Jalanan Arah Kuto, Pesantren Mahasiswa Ma’had Badar Palembang, Panti Asuhan Darussalam Palembang, dan Pesantren Al-Quran Karim.

Baca Juga :  19 Poin Untuk HDS - Inayatullah, Ini Ingatan Tokoh Muratara Dr. Bukhori

“Selain itu semasa karantina, saya dan anggota Putri Hijab Sumatera Selatan mendapatkan kesempatan untuk menyebar kebaikan, membantu dan mengunjungi Panti Harapan Kita yang berlokasi di Indralaya. Kemudian Alhamdulillah saya diberikan kesempatan untuk memberikan motivasi dan menginspirasi masyarakat melalui sesi wawancara Radio Live, Podcast serta wawancara melalui beberapa media cetak dan media online,” kata pemilik akun Instagram @ayshhmyr

Ayesha bergabung dalam ajang Putri Hijab adalah karena dirinya ingin menunjukkan kepada masyarakat serta dunia bahwa banyak sekali wanita-wanita berhijab yang memiliki prestasi mengagumkan dan juga disertai dengan hati yang indah sehingga dapat menginspirasi terutama bagi generasi muda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber :

Berita Terkait

Intip 5 Alasan ROG Strix SCAR 18 Layak Dibeli dengan Harga 80 Jutaan
Elisea Benedicta, Puteri Indonesia NTT 2025 yang Siap Bikin Bumi Lebih Adem
Nurul Safitri, Puteri Indonesia Malut 2025 Bukan Cuma Cantik Tapi Juga Pembela Pekerja Disabilitas
7 Keuntungan Punya Mobil Keluarga, Ruang Kabin Lega Hingga Nyaman Dikendarai
Bank Sampah dan Eco Enzyme Jadi Cara Puteri Indonesia Maluku 2025 Sharon Sahetapy Kampanyekan Lingkungan Lebih Sehat
Alma Santang, Puteri Indonesia Kalsel 2025 Dorong Kesadaran Kesehatan Menstruasi Lewat Lagimens.id
Felix Stray Kids Jalani Perawatan Usai Patah Tulang dalam Kecelakaan
Menjadi Tuan Rumah, Arab Saudi Tegaskan Larang Alkohol di Piala Dunia 2034

Berita Terkait

Kamis, 3 April 2025 - 07:00 WIB

Menteri Bahlil Lahadalia Pulang Kampung ke Fakfak, Disambut Bupati Fakfak Prosesi Adat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:17 WIB

Wali Kota Tidore Tinjau Puskesmas, Prioritaskan Peningkatan Fasilitas Kesehatan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:58 WIB

Bupati TTU Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas, Hemat Rp34 Miliar untuk Sektor Prioritas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:53 WIB

Momen Pertumbuhan Ekonomi Terlewati, Prabowo Menghancurkan Mimpi Indonesia Emas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:46 WIB

AMPG Golkar Gelar Pengajian Ideologi Kebangsaan, Fokus Rekrut Anak Muda

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:16 WIB

Bupati Aceh Tengah Resmi Dikenakan Adat Gayo dalam Prosesi Munik Ni Reje

Rabu, 5 Maret 2025 - 13:14 WIB

Buka Puasa Bersama di Fakfak Tanpa Anggaran Pemerintah, Bupati: Ini Tanggung Jawab Kami

Selasa, 4 Maret 2025 - 16:18 WIB

Bupati TTU Yoseph Kebo Tegaskan Efisiensi Anggaran, Mobil Dinas Hanya untuk Jam Kerja

Berita Terbaru