DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA – Bupati Kaimana Freddy Thie mengawali agenda Safari Ramadhan 1443 H di Kampung Nagura Distrik Arguni Bawah pada Rabu (20/04/2022).
Agenda ini merupakan bagian dari kunjungan kerja yang bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi antara Pemerintah Daerah (Pemda) dengan masyarakat Kaimana.
Dalam kesempatan ini Bupati Freddy mengucapkan selamat menjalankan Ibadah Puasa bagi seluruh umat Muslim yang berada di Kaimana sekaligus mengajak masyarakat Nagura berkolaborasi dengan Pemda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pertama-tama saya ucapkan terima kasih untuk bapa, mama dan ade-ade semua sudah mau datang dan duduk dengan saya dalam agenda safari ramadhan dan kunjungan kerja bupati. Atas nama Pemda saya mengucapkan selamat menjalani Ibadah Puasa 1443 H. Semoga dalam momentum ini kita dapat terus berkolaborasi dalam satu visi untuk perubahan Kaimana”, sambut pria berdarah Tionghoa ini
Setelah memberikan sambutan, secara langsung Bupati Freddy berbincang serta mendengar berbagai masukan dan saran yang diberikan oleh masyarakat kampung Nagura.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya