>
Moerdjoko secara khusus mengundang LaNyalla untuk hadir pada momentum bersejarah tersebut.
Merespons hal tersebut, LaNyalla menyatakan siap membantu memfasilitasi agar persiapan kegiatan PSHT menyambut momentum bersejarah itu berjalan tanpa halangan.
“Saya siap membantu memfasilitasi persiapan kegiatan 1 abad PSHT. Mudah-mudahan semua bisa berjalan lancar tanpa halangan,” kata LaNyalla.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dikatakannya, DPD RI sebagai wakil daerah memang memiliki tugas yang salah satunya adalah menjaga kebudayaan dan kearifan lokal.
Dalam konteks tersebut, sebagai Warisan Budaya Tak Benda yang telah ditetapkan oleh UNESCO, maka menurut LaNyalla wajib hukumnya DPD RI memberi dukungan penuh untuk kelestarian Pencak Silat.
“Silat ini adalah Warisan Budaya Tak Benda yang trlah ditetapkan oleh UNESCO. Tentu kami berkomitmen menjaga hal tersebut. 1 abad ini adalah bukan usia yang main-main dan merupakan momentum yang penting untuk diperingati,” ucap LaNyalla.
Senator asal Jawa Timur itu berharap PSHT akan selalu memberikan sumbangsihnya untuk negeri, baik secara keorganisasian maupun individu-individu yang tergabung di dalamnya untuk memajukan bangsa ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya