Sangat Menginspirasi, Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa Raih Penghargaan Inspirational Women Award Tahun 2023

Selasa, 27 Juni 2023 - 07:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa Raih Penghargaan Inspirational Women Award Tahun 2023 (detikindonesia.co.id)

Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa Raih Penghargaan Inspirational Women Award Tahun 2023 (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, BURU SELATAN  –  Bupati Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Hj Safitri Malik Soulisa berhasil meraih penghargaan bergengsi Indonesia Inspirational Women Award 2023.

Penghargaan ini di berikan kepada Bupati Bursel sebagai tokoh wanita yang memberi inspirasi kepada Masyarakat terutama perempuan di bidang pembangunan dan politik.

Penghargaan yang diberikan kepada Safitri Malik Soulisa selaku Bupati Perempuan Pertama di Maluku ini merupakan bukti nyata kepercayaan oleh berbagai pihak, sebagai tokoh wanita yang memberi inspirasi kepada Masyarakat terutama kaum perempuan dibidang politik, pemerintahan dan pembangunanan di Maluku.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Diketahui, Inspiring Women Magazine, Asia Global Council & Seven Media Asia penghargaan ini diberikan kepada para Pemimpin Perempuan Inspiratif Indo- nesia terbaik yang meliputi, Kepala Daerah (Gubernur,Bupati, Wali Kota), Legislatif (DPR RI,DPD RI dan DPRD) Perusahaan (Swasta), Badan Usaha Milik Daerah, Badan Usaha Milik Negara, terbaik di Indonesia.

Baca Juga :  Tingkatkan Indeks Inovasi Bapperida Tidore Gelar Pertemuan Bersama Peserta PIM dan PKA

Penghargaan yang diberikan Founder Inspiring Women Magazine, Asia Global Council & Seven Media Asiatersebut diserahkan pada Jumat (23/6/2023) di The Trans Resort Bali kepada Bupati Bursel Safitri Malik Soulisa yang di Wakili oleh Kepala Kesra Bursel, Hj. Ama Walla.

Dalam sambutan Bupati yang di bacakan Kepala Kesra Bursel menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bursel memberikan apresiasi positif kepada Founder Inspiring Women Magazine, Asia Global Council & Seven Media Asia atas penghargaan inspirational Women Award 2023 kepada Hj Safitri Malik Soulisa selaku Bupati Bursel.

“Alhamdulillah hari ini Sebagai Bupati Perempuan di Maluku saya kembali mendapatkan penghargaan Inspirational Women Award Tahun 2023. Semoga kepercayaan ini menjadi motivasi dalam membangun dan membenahi daerah tercinta Bursel dan Maluku secara umum,” ungkap Bupati dalam sambutannya.

Baca Juga :  Devie Rahmawati: Mendorong Kebijakan Inklusif untuk Menghadapi Tantangan Media Sosial

Safitri menambahkan bahwa penghargaan yang diperoleh merupakan sebuah motivasi untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kinerja sehingga pada waktunya bisa memberikan kontribusi besar bagi masyarakat, bangsa dan negara secara merata.

Turut hadir dalam agenda tersebut, Anggota Komisi X DPR-RI Fraksi Nasdem, Gubernur Kalimatan Utara, Bupati puncak propinsi Papua tengah, Ibu Wakil Bupati Maros, Gubernur Sumatera selatan, PLT. Bupati Kolaka Timur, Pj. Bupati Tulang Bawang, Ibu Walikota semarang, Bupati Tanah Datar dan tamu undangan lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber : BANTENGINDONESIA

Berita Terkait

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 
Merawat Kebersamaan Untuk Berbagi Kebaikan, Milad Perdana IKA Fakultas Hukum Unkhair 
Gunung Lewotobi Kembali Muntahkan Abu Vulkanik, 7 Desa Waspada Banjir Lahar
Citra Positif 100 Hari Pemerintahan Prabowo Capai Rekor Tertinggi dalam Sejarah, Tody Ardianysah Ucapkan Selamat
Pemkot Tidore Siapkan Program Khusus Atasi Inflasi dan Kesehatan Gratis
Tak Setuju Gencatan Senjata, Menteri di Israel Ancam Gulingkan Netanyahu
Donald Trump Ingin Pindahkan Sebagian Warga Gaza ke Indonesia
Presiden Prabowo Minta Maaf Belum Semua Anak Bisa Nikmati Makan Bergizi Gratis

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 13:32 WIB

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 

Selasa, 21 Januari 2025 - 09:34 WIB

Merawat Kebersamaan Untuk Berbagi Kebaikan, Milad Perdana IKA Fakultas Hukum Unkhair 

Senin, 20 Januari 2025 - 18:32 WIB

Gunung Lewotobi Kembali Muntahkan Abu Vulkanik, 7 Desa Waspada Banjir Lahar

Senin, 20 Januari 2025 - 15:05 WIB

Pemkot Tidore Terima Penghargaan Daerah Pelopor Transformasi Digital

Senin, 20 Januari 2025 - 13:18 WIB

PT. Wanatiara Persada Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Melalui Program Insentif Nakes

Senin, 20 Januari 2025 - 12:02 WIB

Pedagang Keluhkan, Sampah dan Drainase di Pasar Barito Ternate

Minggu, 19 Januari 2025 - 16:05 WIB

Mahalnya Harga Sewa Lapak, Pedagang Pasar Barito Ternate Terbebani

Minggu, 19 Januari 2025 - 11:57 WIB

Tanggapan Komunitas Law Fighters terhadap Putusan Tipikor 300 Triliun, Et Ipsa Scientia Potestas 

Berita Terbaru

Daerah

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 

Selasa, 21 Jan 2025 - 13:32 WIB