Sebut Jokowi “Bajingan Tolol”, Rocky Gerung Dipolisikan Relawan Jokowi

Selasa, 1 Agustus 2023 - 00:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJO), Adi Baiquni

Wakil Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJO), Adi Baiquni

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Pengamat Politik Rocky Gerung kembali dilaporkan di Bareskrim Mabes Polri terkait dengan ujaran kebencian terhadap Presiden Jokowi. Hal ini dilakukan oleh Adi Baiquni sebagai Perwakilan dari Relawan Jokowi (ReJO) pada Senen (31/7) Siang.

Kedatangan Adi Baiquni sebagai Wakil Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJO) dkk untuk melaporkan pernyataan “bajingan tolol” yang dilontarkan oleh Rocky Gerung dalam sebuah acara aktivis Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) di Bekasi, Sabtu, 29 Juli 2023.

“Kami sudah mengantongi video pernyataan RG yang merupakan ujaran kebencian terhadap Presiden Jokowi. Video tersebut telah diserahkan ke pihak kepolisian sebagai barang bukti”. Ujarnya Wakil Ketua Umum ReJO

Adi Baiquni berharap kepada pihak kepolisian agar memproses laporannya sebagai bentuk penegakan hukum bagi provokator dan pengguna hate speech yang dapat merusak persatuan dan keutuhan bangsa Indonesia.

“Kami berharap agar laporan ini segera diproses sesuai dengan aturan yang berlaku. Supaya menjadi contoh bagi yang lain agar tidak semena-mena melakukan ujaran kebencian terhadap orang lain”, tuturnya.

Di sisi lain, Adi Baiquni juga menyayangkan pernyataan RG sebagai seorang akademisi yang memahami kebebasan berekspresi sesuai dengan selera pribadinya.

“Sangat disayangkan, sebagai seorang akademisi RG seharusnya berbicara tentang keilmuan dan harus memahami batasan-batasan kebebasan dalam berekspresi. Sederhananya, kebebasan itu bukan menghina orang”, Tutupnya.

Baca Juga :  Bahlil Lahadalia Pastikan Wacana Jokowi Jadi Dewan Pembina Golkar Tidak Terjadi

Untuk diketahui, pernyataan RG tentang “Bajingan Tolol” yang diarahkan ke Presiden Jokowi kemudian viral dan telah menimbulkan kegaduhan di media sosial.

Sampai saat ini sudah ada lebih dari 40 relawan dan organisasi yang bergabung bersama-sama melaporkan ke Bareskrim Mabes Polri.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti
Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional
Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman
Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan
IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa
Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti
Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029
Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 10:55 WIB

Bupati Samaun Dahlan Kunjungi Casis Polri Asal Fakfak di Manokwari, Sampaikan Semangat Juang

Senin, 21 April 2025 - 15:38 WIB

Bupati Fakfak Bahas Investasi Perkebunan Jagung dan Tebu Bersama Warga Tomage dan Bomberai

Senin, 21 April 2025 - 08:42 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Instruksikan Pemeriksaan Dana Kampung Setiap Dua Bulan

Minggu, 20 April 2025 - 21:05 WIB

Wujudkan Visi Bupati Fakfak, dr. Maulana Gulirkan Layanan Gratis di Puskesmas Fakfak

Sabtu, 19 April 2025 - 19:12 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Apresiasi Semangat JP2F Rayakan Hari Kartini 2025

Sabtu, 19 April 2025 - 09:08 WIB

Rp15 Miliar Dialokasikan Bupati Fakfak Samaun Dahlan untuk Wujudkan Layanan Berobat dan Makan Gratis Pendamping Pasien

Jumat, 18 April 2025 - 15:53 WIB

Bupati Teluk Bintuni Tunjuk Meliaki Dowansiba sebagai Plt Kepala Dinas Kominfo

Jumat, 18 April 2025 - 14:54 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Wajibkan Absensi Digital di Seluruh OPD: Tingkat Kehadiran Pagi Masih Rendah

Berita Terbaru