Sekda Tidore Kepulauan Jadi Narasumber Dalam Podcast BSKDN

Rabu, 17 Januari 2024 - 08:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID Usai melakukan koordinasi terkait penginputan IPKD, Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo didaulat untuk menjadi Narasumber dalam Podcast “Pieter Show”, salah satu program inovasi dan edukasi terkini dari Badan Strategi Kabijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kementerian Dalam Negeri, di Perpustakaan Soepardjo Roestam, Jakarta, Senin, (15/1/2024)

Dalam podcast tersebut, Ismail memaparkan, terkait kondisi keuangan di Kota Tidore Kepulauan, fiskalnya masih mengharapkan dana dari pemerintah pusat, karena Tidore tidak seperti Kabupaten/Kota yang lain, yang memiliki perusahaan, meskipun demikian Kota Tidore Kepulauan memiliki sumber daya manusia (SDM) dan potensi di sektor Pariwisata.

“Dengan dana pusat yang masuk, kami maksimalkan, sehingga unsur pembangunan itu bisa terpenuhi, seperti pada sektor Kesehatan dan Pendidikan, untuk capaian indeks pembangunan manusia di Provinsi Maluku Utara, Kota Tidore Kepulauan jauh lebih baik, untuk penuntasan kemiskinan kita turun, terkait inflasi Tidore juga terrendah, penanganan stunting pun kita sama,” Ucap Ismail.

Ismail menambahkan, dengan memaksimalkan dana dari pusat, sehingga tantangan-tantangan pembangunan di Kota Tidore Kepulauan bisa terjawab, meskipun tidak memiliki sumber daya alam, dengan adanya sumber daya manusia, yang digerakkan oleh Walikota dan Wakil Walikota Tidore Kepulauan, satu per satu tantangan Pembangunan di Kota Tidore Kepulauan bisa terjawab.

Meskipun kecil di dalam peta Indonesia, Ismail mengatakan, Kota Tidore Kepulauan mempunyai sejarah dalam peradaban dunia, karena titik nol jalur rempah itu berada di Tidore. “Kita memiliki Pulau Maitara yang pernah menjadi ikon uang 1.000, Tidore juga memiliki wisata bawah laut yang indah bagi pecinta diving, wisata sejarah, dan juga ada wisata air terjun di daratan Pulau Halmahera,” Imbuh Ismail.

Baca Juga :  Maitara Memiliki Potensi Yang Perlu Dikembangkan

“Kota Tidore Kepulauan juga pernah mendapat penghargaan adipura sebagai Kota Kecil terbersih selama 9 kali berturut-turut, karena kebersihan lingkungan, sudah menjadi budaya masyarakat Kota Tidore Kepulauan. Selain itu, Kota Tidore juga ditetapkan sebagai Kota Santri, dimana pada waktu-waktu tertentu, aktivitas masyarakat dibatasi untuk menghargai waktu beribadah, seperti pada waktu Sholat Magrib dan Sholat Jumat,” Ungkap Ismail.

Sementara, dalam rangka menilai kualitas tata kelola keuangan daerah, Ismail Dukomalamo mengatakan, untuk sementara Kota Tidore Kepulauan belum memiliki nilai, karena masalah sosialisasi penginputan IPKD yang tidak tersampaikan hingga ke Kota Tidore Kepulauan.

“Namun melihat presensi dalam Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) secara umumnya sangat bermanfaat bagi daerah, semoga setelah koordinasi ini, kita dapat menerapkannya secara maksimal, sehingga IPKD Kota Tidore Kepulauan kedepannya mendapat nilai yang baik sesuai harapan kita bersama,” Ucap Ismail.

Baca Juga :  Tak Seizin Pemilik IUP, Vendor PT PEP Diduga 'Rampok' Tanah Urug Ke Pembangunan Jalan Tol

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Dukungan Masyarakat Terhadap ARUS di Pilgub PBD Kian Tak Terbendung
Benahi Penanganan Korupsi dari Hulu ke Hilir
Bahlil Optimis Golkar Menang 60 Persen di Pilkada Serentak 2024
KPK Harapkan Dewas Terpilih Sosok yang Berintegritas
Mardiono Beri Sinyal Maju Sebagai Ketua Umum PPP
Cawagub Petrus Kasihiw Pastikan Perbaikan Jalan Lintas Saigun Jika Terpilih
Tim Kuasa Hukum ARUS Laporkan Bawaslu PBD Ke DKPP Dugaan Pelanggaran Etik
Musrenbang RPJPD Raja Ampat Soroti Kontribusi Pariwisata

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 14:00 WIB

Dalam Rangka menyambut HUT ke-60 Partai Golkar, DPD Partai Golkar Jakarta Timur Gelar Senam Massal 

Sabtu, 16 November 2024 - 10:03 WIB

Semangat Hari Pahlawan, Relawan SEJAJAR Resmi Usung RIDO untuk Jakarta

Jumat, 15 November 2024 - 09:56 WIB

KAHMI JAYA Jaga Netralitas, Sukses Undang Seluruh Paslon di Pilkada Jakarta 2024 dalam Acara “Geruduk Paslon”

Kamis, 14 November 2024 - 22:17 WIB

Logistik Terpercaya untuk Ekspedisi Surabaya Tobelo dengan Layanan Unggul

Rabu, 13 November 2024 - 17:31 WIB

Wujudkan Halsel Hebat, Rusihan-Muhtar Tampil Memukau Pada Debat ke Dua

Rabu, 13 November 2024 - 17:30 WIB

Menyamakan Sherly Tjonda Sebagai Khadijah Maluku Utara” Pelecehan bagi Umat Islam

Sabtu, 2 November 2024 - 15:48 WIB

Banom Mpok None Bamus Betawi Gelar Jakarta Fashion Batik Carnival 2024

Jumat, 1 November 2024 - 15:03 WIB

Kisah Inspiratif Mama Cahya Gagas UMKM di Kawasi, Punya Penghasilan Besar

Berita Terbaru

Berita

Benahi Penanganan Korupsi dari Hulu ke Hilir

Minggu, 17 Nov 2024 - 16:24 WIB

Nasional

KPK Harapkan Dewas Terpilih Sosok yang Berintegritas

Sabtu, 16 Nov 2024 - 22:17 WIB

Nasional

Mardiono Beri Sinyal Maju Sebagai Ketua Umum PPP

Sabtu, 16 Nov 2024 - 22:09 WIB