Depok, 20 Maret 2025– Pengurus Cabang (PC) Serikat Mahasiswa Muslim Indonesia (SEMMI) Kota Depok resmi dilantik pada Kamis, 20 Maret 2025, di Aula Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok.
Acara yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan pemerintah Kota Depok, organisasi kepemudaan (OKP), dan sejumlah tamu undangan, berjalan lancar dan penuh semangat.
Pelantikan ini turut dihadiri oleh Muhammad Senata, perwakilan dari Pengurus Besar (PB) SEMMI, yang membacakan Surat Keputusan (SK) pelantikan pengurus baru.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam kesempatan tersebut, Senata menyampaikan pesan dan motivasi kepada pengurus PC SEMMI Depok yang baru dilantik, sekaligus menyampaikan permohonan maaf dari Ketua Umum PB SEMMI yang berhalangan hadir karena alasan kesehatan.
Dalam sambutannya, Senata mengingatkan kepada seluruh pengurus yang baru dilantik untuk selalu menjaga amanah dan bekerja dengan penuh dedikasi. “SEMMI bukan hanya sekadar organisasi, tetapi sebuah wadah perjuangan untuk membentuk karakter mahasiswa yang berkualitas dan peduli terhadap masyarakat. Saya berharap pengurus baru ini dapat meneruskan dan memperkuat visi misi SEMMI di Kota Depok,” ujarnya.
Selain itu, Ketua Pelaksana acara, Galih, mengungkapkan rasa syukur dan penghargaan kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran acara tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya