Setelah Retret di Akmil, Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Siap Jalankan Agenda Kerja

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham di lokasi retreat Magelang. Detik Indonesia/Sindonews

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham di lokasi retreat Magelang. Detik Indonesia/Sindonews

DETIKINDONESIA.CO.ID – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, akan langsung melaksanakan agenda kerjanya setibanya di Makassar setelah mengikuti retret kepemimpinan selama delapan hari di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

 

Agenda pertamanya adalah kunjungan ke pasar untuk memantau harga kebutuhan pokok guna memastikan stabilitas harga barang di masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan dan kestabilan harga pangan menjelang hari besar keagamaan. Kunjungan tersebut juga akan dilakukan bersama Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Besok (Sabtu) saya akan mengunjungi pasar untuk mengecek harga dan melihat bagaimana fluktuasi harga barang,” ujar Munafri saat meninggalkan lokasi penutupan orientasi kepala daerah di Borobudur Golf, Jumat (28/2/2025).

Baca Juga :  Presenter DETIK TV Andi Eka Asdiana Warti Raih Magister Sains Odontologi Forensik dan Lulus Predikat Cum Laude di UI

 

Selain kunjungan ke pasar, Munafri juga berencana mengadakan pertemuan dengan jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk melakukan koordinasi pasca pelantikannya oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka beberapa waktu lalu.

 

Sebagai informasi, Munafri telah menyelesaikan orientasi kepemimpinan bagi kepala daerah yang berlangsung selama delapan hari di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. Ia berangkat ke Magelang pada 21 Februari 2025, sehari setelah dilantik oleh Presiden Prabowo di Istana Merdeka pada 20 Februari 2025.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : SINDONEWS

Berita Terkait

JAMAN 08 Desak Presiden RI Pecat Menpora Dito
Presenter DETIK TV Andi Eka Asdiana Warti Raih Magister Sains Odontologi Forensik dan Lulus Predikat Cum Laude di UI

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 16:01 WIB

KPU Raja Ampat Kesulitan Melakukan Sosialisasi Pilkada Serentak 2024 karena Akses Terbatas

Sabtu, 1 Maret 2025 - 15:52 WIB

Kaimana Segera Nikmati Dermaga Baru, Proyek Pelabuhan Penyeberangan Ditargetkan Rampung pada Maret 2025

Sabtu, 1 Maret 2025 - 14:22 WIB

HUT ke-25 Kota Sorong: BPJS Ketenagakerjaan Salurkan Santunan JKM

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:59 WIB

Gubernur Maluku di Hadapan SBY: Kami Akan Bawa Maluku Keluar dari Kemiskinan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 09:44 WIB

Pemkot Sorong Dorong Pendidikan Gratis, SD Negeri 26 Jadi Percontohan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 08:46 WIB

Efisiensi Anggaran 2025, Proyek Infrastruktur di Kaimana Terhambat

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:44 WIB

Muhammadiyah Kaimana Tetapkan 1 Ramadhan 2025 pada 1 Maret, Tunggu Keputusan Pemerintah?

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:31 WIB

Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Dapur di Fakfak Terpantau Stabil

Berita Terbaru