Selain itu, perhatian Dr. Velix terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif juga patut diapresiasi. Pembukaan lokasi wisata baru di Napua serta pembangunan venue olahraga adalah bukti nyata dari komitmennya dalam memperkuat sektor ekonomi dan sosial masyarakat Papua Pegunungan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Pendekatan Humanis dalam Menyelesaikan Konflik
Sebagai seorang pemimpin, Dr. Velix Wanggai memiliki kemampuan luar biasa dalam meredam potensi konflik sosial dan permasalahan kultural di Papua Pegunungan. Dengan pendekatan yang penuh kehati-hatian serta rasa hormat terhadap kearifan lokal, beliau mampu menciptakan suasana yang lebih harmonis di tengah masyarakat yang beragam.
Beliau memahami pentingnya keseimbangan antara modernisasi dan pelestarian adat. Dengan gaya kepemimpinan yang humanis dan dialogis, beliau telah berhasil membawa Papua Pegunungan menjadi wilayah yang lebih damai, tertib, dan berkembang secara berkelanjutan.
Komitmen Membangun Papua Pegunungan
Dr. Velix Wanggai bukan hanya seorang administrator pemerintahan, tetapi juga seorang inovator yang memiliki tekad kuat untuk membawa Papua Pegunungan ke arah yang lebih baik. Dedikasi dan terobosannya dalam kebijakan pemerintahan, pengembangan sumber daya manusia, serta pembangunan ekonomi dan infrastruktur menunjukkan bahwa beliau adalah sosok pemimpin yang memiliki komitmen besar terhadap kemajuan daerah ini.
Kepemimpinannya menjadi cerminan dari harapan masyarakat Papua Pegunungan akan sosok pemimpin yang tidak hanya cerdas dalam merancang kebijakan, tetapi juga memiliki hati yang tulus dalam melayani rakyat. Dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, Dr. Velix Wanggai telah membuktikan bahwa Papua Pegunungan memiliki masa depan yang cerah di bawah kepemimpinannya.
Semoga dengan semangat pembangunan, kita di Papua Pegunungan—terlebih khusus kepada kaka, adik, saudara, dan saudari kita generasi milenial—dapat menjadi bagian dari perubahan dalam komitmen membangun tanah ini sebagai Honai kita bersama.
Ap nyalak
Humi Nerugi wa wa wa
Wamena, 1 Maret 2025 🙏🏿🙏🏿🙏🏿🙏🏿
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : |
Halaman : 1 2