Staf Ahli Pemkot Tidore Hadiri Pemasangan Tiang Alif Mushola Al-Mujahidin, Ini Pesannya!

Sabtu, 9 Desember 2023 - 06:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID – Mewakili Wakil Walikota Tidore Kepulauan, Staf Ahli Walikota Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Marjan Djumati memberikan sambutan pada kegiatan pemasangan Tiang Alif Musholah Al-Mujahidin di Lingkungan II Rabadofo Kelurahan Guraping kecamatan Oba Utara, Jumat (8/12/2023).

Dalam sambutannya Marjan Djumati mengatakan, Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan, menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas kerja keras dan kerjasama antara masyarakat, pemerintah kelurahan dan panitia pembangunan, sehingga pada pagi ini, semua dapat melaksanakan prosesi pemasangan tiang Alif Musholah Al-Mujahidin Lingkungan II Rabadofo Kelurahan Guraping Kota Tidore Kepulauan.

“Tentunya kami berharap, kegiatan pemasangan tiang alif ini, makin menyatukan seluruh warga masyarakat dengan panitia pembangunan dan pemerintah kelurahan, untuk menentukan langkah-langkah percepatan penyelesaian pembangunan ke depan,” Tutur Marjan.

Marjan menambahkan, kita harus selalu bersatu, saling bahu-membahu, menjaga Persatuan dan kesatuan serta memperkuat rasa kebersamaan, sebagai dasar utama dalam setiap proses pelaksanaan pembangunan di setiap kelurahan, termasuk proses penyelesaian pembangunan Musholah Al Mujahidin.

“Perlu kita ingat juga, bahwa Pemerintah Kota Tidore Kepulauan selalu memberikan dukungan terhadap setiap kegiatan yang diprakarsai oleh masyarakat demi kemajuan pembangunan yang merata di seluruh wilayah Kota Tidore Kepulauan. Namun, tak memungkiri bahwa kami juga menaruh harapan besar kepada para pemuda, bersama seluruh masyarakat Kelurahan Guraping, untuk ikut mendorong dan berpartisipasi langsung dalam setiap kegiatan masyarakat demi kemajuan pembangunan di Kelurahan Guraping,” Imbuh Marjan.

Baca Juga :  Menteri Bahlil Bersih-bersih Mafia LPG, Ketum AMMDI: Ini Langkah Brilian

Mengakhiri sambutan tersebut, Marjan berpesan untuk terus bekerja keras, bekerja bersama dan selalu berdoa, agar Musholah Al-Mujahidin ini dapat selesai dalam waktu yang tidak terlalu lama, sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik demi kepentingan pembinaan umat dan generasi muda ke depan.

Ketua Panitia Pembangunan, Faruk Abd Kadir Musholla Al Mujahidin yang Terletak di Lingkungan Ii Rabadofo Kelurahan Guraping Kec Oba Utara Kota Tidore Kepulauan Berdiri Sejak Tahun 1985, dan sudah mengalami Renovasi 2 kali, mengingat Musholla AL- Mujahidin tidak dapat lagi menampung jamaah terutama pada saat puncak kegiatan peringatan dan pengajian di hari besar islam dan juga saat shalat tarawih dikarenakan pesatnya perkembangan penduduk dan belum sempurna pembangunannya.

Baca Juga :  Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Rapat Anggota Tahunan Ke-50 Puskop Kartika Cenderawasih Tutup Buku TA 2022

Faruk menambahkan, tentu diperlukan sarana tambahan baik berupa pembangunan perluasan musholla agar lebih memadai,sekaligus juga untuk menjadikan musholla sebagai pusat kegiatan masyarakat sekitarnya dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat baik itu kegiatan ibadah, maupun pendidikan dan pengajian.

“Pembangunan Musolah ini juga mendapat bantuan anggaran dari Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dan Pribadi Bapak Wakil Walikota Tidore Kepulauan, Alhamdulillah pada kesempatan hari ini kita saksikan bersama pembangunan Musolah ini sudah hampir rampung, semoga Musolah ini dapat secepatnya selesai dan digunakan sebagaimana mestinya,” Ucap Faruk.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan
Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa
Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti
Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama
PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 16:16 WIB

Bupati Halmahera Selatan Tegaskan Sanksi Pemotongan TPP bagi Pegawai Tak Disiplin

Kamis, 3 April 2025 - 07:00 WIB

Menteri Bahlil Lahadalia Pulang Kampung ke Fakfak, Disambut Bupati Fakfak Prosesi Adat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:17 WIB

Wali Kota Tidore Tinjau Puskesmas, Prioritaskan Peningkatan Fasilitas Kesehatan

Senin, 10 Maret 2025 - 20:58 WIB

Bupati TTU Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas, Hemat Rp34 Miliar untuk Sektor Prioritas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:53 WIB

Momen Pertumbuhan Ekonomi Terlewati, Prabowo Menghancurkan Mimpi Indonesia Emas

Jumat, 7 Maret 2025 - 09:46 WIB

AMPG Golkar Gelar Pengajian Ideologi Kebangsaan, Fokus Rekrut Anak Muda

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:16 WIB

Bupati Aceh Tengah Resmi Dikenakan Adat Gayo dalam Prosesi Munik Ni Reje

Rabu, 5 Maret 2025 - 13:14 WIB

Buka Puasa Bersama di Fakfak Tanpa Anggaran Pemerintah, Bupati: Ini Tanggung Jawab Kami

Berita Terbaru

Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, Hasby Yusuf, melakukan silaturahmi bersama pengurus Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Provinsi Maluku Utara, Sabtu (19/4). (Detik Indonesia/Lugopost)

MALUKU UTARA

Hasby Yusuf dan APDESI Malut Jalin Sinergi Bahas Pembangunan Desa

Senin, 21 Apr 2025 - 08:53 WIB