Target Anies – Gus Imin Menang di Jatim 70 %

Senin, 9 Oktober 2023 - 06:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, KOTA BATU – Sekretaris Jendral PKB Hasanuddin Wahid menargetkan pasangan bakal calon presiden-calon wakil presiden dari Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (AMIN) menang telak 70 persen di Jawa Timur.

“Jatim 60 persen suara minimal, kalau bisa bahkan 70 persen target kita,” kata dia, di Hotel Shingasari, Kota Batu, Jatim, Sabtu (7/10).

Ada setidaknya tiga alasan keyakinannya itu. Pertama, AMIN satu-satunya pasangan yang sudah komplet di saat capres lain masih mencari-cari.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“[bakal calon presiden] yang lain kan masih jomlo kan. Jadi kampanye di bawah itu ditanyain oleh semua masyarakat ‘ini pasangannya siapa, pasangannya siapa?’,” ujar Hasanuddin.

“Tapi dengan AMIN ini, yang sudah pasangan dwitunggal ini, masyarakat enggak ragu lagi,” kata dia.

Kedua, Cak Imin jadi satu-satunya bakal calon wakil presiden asli Jatim. Ia meyakini akan mudah untuk memasarkan Cak Imin ke warga-warga di provinsi ini.

Baca Juga :  Gubernur Bali I Wayan Koster Apresiasi Dirut PT.PLN (persero) Atas Perhatianya

Ketiga, Cak Imin punya banyak modal politik lengkap selama ini, baik pengalaman di tingkat eksekutif, legislatif, maupun status sebagai seorang cucu salah satu pendiri Nahdlatul Ulama (NU) Bisri Syansuri.

“Sementara yang capresnya (Anies) ganteng, intelek, sudah pernah jadi gubernur [DKI Jakarta] dan sukses,” kata dia, yang merupakan Caleg DPR dari Dapil Malang Raya ini.

Gelar jalan sehat hingga kumpulkan kiai
Guna meraih target tersebut, Hasanuddin mengatakan Anies-Cak Imin kembali menggelar safari politik ke Jawa Timur jelang Pilpres 2024 pada Minggu (8/10).

Ia mengatakan pasangan AMIN akan memulai lawatannya dengan menggelar jalan sehat di Jalan Ijen Besar, Kota Malang pada Minggu pagi. Ia mengklaim agenda ini akan dihadiri ratusan ribu masyarakat pendukung dan simpatisan AMIN di kawasan Malang Raya.

Baca Juga :  Ridwan Kamil Temui Jusuf Kalla di Kediamannya

“Ini diinisiasi oleh sejumlah komponen pendukung AMIN di Malang Raya. Ada PKB, ada relawan Muhaimin Iskandar, ada relawan Anies Baswedan, ada macam-macam. Mereka sepakat untuk menggairahkan masyarakat Malang Raya untuk mendukung AMIN,” kata dia.

Setelah itu, Hasanuddin mengatakan Anies dan Cak Imin akan bertemu dan bersilaturahmi dengan pengasuh Pondok Pesantren Darul Hadits Al-Faqihiyyah Malang, Habib Soleh di pesantren tersebut.

Habib Soleh merupakan menantu dari Habib Abdullah bin Abdul Qadir bin Ahmad Bilfagih, seorang ulama terkemuka dari Malang.

Kemudian pasangan ini akan berkumpul dengan para kiai dan ulama se-Malang Raya di PPSQ Assyadhili Pakis, Kabupaten Malang. Hasanuddin mengklaim terdapat sekitar seribu kiai akan hadir untuk mendengarkan dan menyerap aspirasi bagi pasangan Anies-Cak Imin.

Baca Juga :  Kabar Baik Dari BUMN, PT.Krakatau Steel (Persero) Lunasi Utang Kepada Commerzbank AG Sebesar USD216 Juta

“Karena kiai ini ingin mendengar langsung dari mas Anies dan Gus Muhaimin bagaimana pasangan ini ke depan,” kata dia.

Hasanuddin menjelaskan safari di Malang digelar supaya Anies-Cak Imin makin menggaung jelang Pemilu. Ia pun berharap gaung tersebut nantinya dapat dibuktikan dengan dukungan konkret warga Malang di Pilpres 2024.

Terlepas dari keyakinan PKB, beberapa survei terbaru menunjukkan hasil sebaliknya.

Survei Indikator Politik Indonesia menunjukkan Ganjar Pranowo jadi capres terpopuler di Jawa Timur (38,6 persen), mengungguli Prabowo Subianto (28,2 persen) dan Anies (11,2 persen).

Survei Poltracking Indonesia juga mengungkap Ganjar masih berada di posisi teratas di Jatim dengan 36,1 persen suara, disusul Prabowo 25,5 persen, dan Anies 19,6 persen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber : CNN INDONESIA

Berita Terkait

Maruar Sirait: Anies Dukung Pramono Bangunkan Macan Tidur, Namanya Jokowi dan Prabowo
Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK
Pilkada Banten 2024: Probowo Ajak Warga Pilih Andra Soni-Dimyati
KPU RI Nyatakan Cagub Abdul Faris Umlati Bisa Kembali Ikut Pilkada
Hadiri Kampanye Pakai Baret Orange, Anies Resmi Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta
Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Bertemu Jajaran Bappebti, Bamsoet Apresiasi Beroperasinya Bursa Kripto Indonesia 

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 13:54 WIB

Maruar Sirait: Anies Dukung Pramono Bangunkan Macan Tidur, Namanya Jokowi dan Prabowo

Sabtu, 23 November 2024 - 13:45 WIB

Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK

Sabtu, 23 November 2024 - 13:31 WIB

Pilkada Banten 2024: Probowo Ajak Warga Pilih Andra Soni-Dimyati

Sabtu, 23 November 2024 - 10:42 WIB

PT.Tim Subkon-Nya PT, GMS Digugat Terkait Pembayaran Hak 

Jumat, 22 November 2024 - 22:29 WIB

KPU RI Nyatakan Cagub Abdul Faris Umlati Bisa Kembali Ikut Pilkada

Jumat, 22 November 2024 - 17:44 WIB

Survei Malut Institute: Husein-Asrul Berada Pada Urutan Pertama Dengan Perolehan 38.3%

Jumat, 22 November 2024 - 13:24 WIB

PKB Sebut Safitri-Hemfri Akan Menang 65 Persen di Pilkada Bursel

Jumat, 22 November 2024 - 13:13 WIB

Kampanye Pasangan ARUS PBD Usai Putusan Mahkamah Agung

Berita Terbaru

DKI JAKARTA

Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK

Sabtu, 23 Nov 2024 - 13:45 WIB

Daerah

PT.Tim Subkon-Nya PT, GMS Digugat Terkait Pembayaran Hak 

Sabtu, 23 Nov 2024 - 10:42 WIB