Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan, Polres Jaktim Gelar Bukber dan Santunan Anak Yatim

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Polres Metro Jakarta Timur menggelar kegiatan buka puasa bersama serta santunan bagi anak yatim piatu pada Jumat (21/3/25) sore.

Acara yang berlangsung di Masjid Jannatullah, lantai 3 Polres Metro Jakarta Timur ini dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakapolres Metro Jakarta Timur, para pejabat utama (PJU), Kapolsek jajaran, Ketua Bhayangkari Cabang Metro Jakarta Timur dan Pengurus, serta anggota Kepolisian lainnya. Rangkaian acara diawali dengan pembacaan Yasin dan dzikir, dilanjutkan dengan sambutan dari Kapolres Metro Jakarta Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan.

Baca Juga :  Aksi Mendesak Tangkap Anies Baswedan, AMJ: KPK RI Segera Periksa Mantan Direksi JakPro

“Momentum ini bukan hanya untuk berbagi, tetapi juga mempererat silaturahmi serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam keluarga besar Polres Metro Jakarta Timur,” ujarnya.

Selain itu, acara ini juga diisi dengan tausiah kultum yang memberikan pesan-pesan inspiratif bagi para peserta. Setelah doa bersama, seluruh peserta menikmati hidangan buka puasa, kemudian melaksanakan salat Magrib berjamaah sebelum melanjutkan dengan sesi ramah tamah.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan semakin mempererat hubungan antara anggota Kepolisian dan masyarakat, khususnya dalam menebarkan kebaikan selama bulan Ramadan.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan, karena berbagi kebahagiaan dengan sesama adalah bagian dari tugas kita sebagai pelindung dan pengayom masyarakat,” tutup Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly.

Baca Juga :  Perayaan Diwali Mela 2024, Umat Sikh Jakarta Dukung RK jadi Gubernur

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Humas Polres Jaktim
Editor : Muhamad Fiqram
Sumber :

Berita Terkait

Tebar Kebaikan Di Bulan Ramadhan: Ketua RT 05 Mangga Dua Selatan Bagikan Paket Sembako untuk Dhuafa dan Santunan Anak Yatim
KAHMI dan HMI Jakarta Barat Gelar Buka Puasa Bersama, Santunan, dan Tasyakuran
Kevin Wu Desak Polda Metro Jaya Tindak Tegas Kejahatan Digital & Pinjol Ilegal
Dua Anggota Kabinet Merah Putih Hadir Dalam Buka Puasa Bersama IKA Trisakti
Bun Joi Phiau Minta Pemprov DKI Jakarta Segera Tindaklanjuti Pernyataan Pramono Tambah Deodorizer dan Alat Cek Kualitas Udara di RDF Plant Rorotan
Legislator PSI Minta BUMD Pasar Jaya Segera Renovasi Pasar Gardu Asem dan Sunan Giri
Bun Joi Phiau Mendesak Pengelola untuk Segera Menanggulangi Bau Sampah di RDF Plant Rorotan
PSI Jakarta Dorong Pemprov DKI Beri Insentif bagi Warga yang Memiliki Septic Tank untuk Kurangi Pencemaran Sungai

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 23:13 WIB

BPBD Update Data, Korban Terdampak Banjir Beberapa Desa di Halsel 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 21:28 WIB

Curah Hujan Tinggi, Enam Desa di Halsel Terendam Banjir 

Sabtu, 22 Maret 2025 - 17:35 WIB

Praktisi Hukum Desak: KPK Ambil Alih Kasus BPRS Saruma

Sabtu, 22 Maret 2025 - 14:14 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Safari Ramadhan di Rupat Utara, Salurkan Berbagai Bantuan

Sabtu, 22 Maret 2025 - 14:03 WIB

Bupati Sragen: Pengamanan Mudik Lebaran 2025 Harus Humanis, Tanpa Senjata Laras Panjang

Sabtu, 22 Maret 2025 - 09:59 WIB

Jelang IdulFitri 1446 H, Bupati Sragen Sidak Pasar Bunder Pantau Harga Sembako

Sabtu, 22 Maret 2025 - 03:14 WIB

Akibat Hujan Deras Desa Jojame Kembali Dilanda Banjir, Warga: Kami Takut Terjadi Sesuatu

Jumat, 21 Maret 2025 - 22:53 WIB

Bang Anung Optimalkan Ornamen Khas Betawi dan Lanjutkan KJP dalam Silaturahmi MKB

Berita Terbaru