DETIKINDONESIA.CO.ID, BANJARMASIN – Peduli terhadap tingginya penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Kalimantan Selatan, Yayasan Generasi Membangun Kampung (Generasi MK) lakukan penandatanganan kerjasama dengan Yayasan Rehabilitasi Korban narkoba (YR Kobra), Kemari pada hari Kamis (31/3/2021).
Kerjasama yang dilakukan oleh Yayasan Generasi MK dan YR KOBRA adalah dalam hal melakukan Pendampingan Hukum dan Pendampingan rehabilitasi sosial bagi korban penyalahgunaan narkoba.
Penandatanganan nota kerjasama tersebut dilakukan oleh Mila Karmila,SE, MH selaku ketua Yayasan Generasi MK dan Ahmad Maulana Ketua Umum YR Kobra. Selain itu turut hadir pula menyaksikan penandatanganan nota kerjasama, Agus Rismalian Noor Pembina Yayasan Generasi MK bersama sejumlah Pengurus Yayasan Generasi MK.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya