Tipikor Poldasu Tindak Lanjuti Lapdu Masyarakat, Pertanyakan Inspektorat Terkait Dinas Kesehatan Langkat

Selasa, 18 Juli 2023 - 15:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tipikor Poldasu Tindak Lanjuti Lapdu Masyarakat, Pertanyakan Inspektorat Terkait Dinas Kesehatan Langkat (detikindonesia.co.id)

Tipikor Poldasu Tindak Lanjuti Lapdu Masyarakat, Pertanyakan Inspektorat Terkait Dinas Kesehatan Langkat (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, LANGKAT  – Terkait dugaan tindak pidana korupsi rehabilitasi Puskesmas dan belanja pengadaan personal Computer di tahun anggaran 2022.

Lembaga Informasi-Harapan Masyarakat (Lin-Hamas) laporkan Dumas Dinas Kesehatan Langkat ke Kepolisian Daerah Sumatera Utara.

Dalam hal itu, salah seorang dari Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Poldasu membenarkan adanya Dumas tersebut. “Baik pak, kita masih menunggu hasil dari Inspektorat selaku Apip,” ujarnya kepada wartawan saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, pada Selasa (18/7/2023) sekira Pukul 16.00 WIB

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebelumnya, dimana saat Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Langkat dr. Juliana MM, saat dikonfirmasi wartawan harian SIB (14/7) terkait adanya laporan LSM ke Poldasu, mengakui dinas yang dipimpinnya telah dilaporkan LSM ke Poldasu, terkait dana rehabilitasi Puskesmas dan belanja pengadaan personal Computer.

Baca Juga :  Banjir Bandang Melanda Warga Salapian, Polres Langkat Lakukan Evakuasi dan Berikan Bantuan Sembako

“Sebenarnya terkait anggaran belanja dinas Kesehatan sudah diaudit oleh Audit Internal Inspektorat Kabupaten Langkat dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK),” katanya.

“Benar ada temuan dari audit BPK, Atas temuan itu sudah ada pengembalian, namun terkait belanja pengadaan personal Computer di puskesmas, pengelolanya adalah kepala puskesmas dan menjadi tanggungjawab puskesmas bersangkutan,” imbuhnya.

Ditempat terpisah, Kepala Inspektorat Kabupaten Langkat Drs. Herman, M.IP melalui auditor Syaiful, mengakui adanya permintaan dari Aparat Penegak Hukum (APH), atau dari Tipikor Poldasu.

“Jika kemudian sudah ada auditor yang menangani, maka kami dari inspektorat tidak mungkin melakukan audit ulang atas permintaan APH,” kata Syaiful.

“Ada lima Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang menjadi langganan auditnya BPK, yakni Dinas PU, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Perkim, Dinas PPKAD, setiap tahunnya itu yang mengaudit adalah BPK-RI,” terangnya.

Baca Juga :  Polisi Diminta Profesional Usut Kasus Penganiayaan Tewasnya HG di Tanjung Keliling

Saat disinggung adanya anggaran pengadaan belanja Personal Computer yang diduga ganda, kepada wartawan, ia merasa heran dan bingung, seraya bertanya apa ada datanya.

“Apa ada data anggaran pengadaan belanja Personal Computer, biar bisa di pertanyakan kepada Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan kepada pengelola anggaran atau kepala dinasnya,” ungkapnya saat ditemui diruang kerja, sembari menuliskan salah satu poin anggaran yang terbukti ada diduga Doble anggarannya dalam catatannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TEGUH
Editor : YULI A.H
Sumber :

Berita Terkait

Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan
Langgar Edaran Mendagri, Kades  Dowora Eli Saleh Nekat Bagikan BLT Jelang Pilkada 2024
Kampanye Akbar Paslon Berkat, Freddy Thie Paparkan 3 Program Unggulan Untuk Kaimana 5 Tahun Kedepan
Sekertaris Dinas Kesehatan Halsel, Diduga Terlibat Politik Praktis
Ribuan Warga Padati Kampanye Akbar Freddy Thie-Somat Puarada
Debat Kedua Husain-Asrul Berkomitmen  Tol Laut Harus di Nikmati 10 Kabupaten/Kota 
Debat Kedua Dampak Pertambangan, MK-BISA Skak Sherly soal Jabatan Komisaris Tambang
Pemkot Tidore Gelar Rakor Percepatan Puskesmas Menjadi BLUD

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 15:49 WIB

Politik di Spice Islands

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Transmigrasi Bukan Solusi Kesejahteraan Bagi Penduduk Orang Asli Papua

Minggu, 10 November 2024 - 12:57 WIB

Implementasi Disertasi Menteri Bahlil: Pembentukan SATGAS Hilirisasi Berkeadilan dan Berkelanjutan Mendesak Dipercepat

Selasa, 5 November 2024 - 16:12 WIB

Rancu Produk Hukum Pelantikan Presiden & Wakil Presiden

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Kerek Lamok dan Wunuk Kerek

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:13 WIB

Perempuan Lani dan Cawat Tali

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Sahabatku, Sukiman Yang Syahid Dalam Mencari Nafkah

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Papua Bukan Tanah Kosong

Berita Terbaru

Nasional

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:08 WIB