Visi Misi Helmi Umar Muchsin: Membangun Halmahera Selatan yang Adil dan Berkelanjutan

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Halmahera Selatan, Helmi Umar Muchsin (Detik Indonesia/Tribunnews)

Wakil Bupati Halmahera Selatan, Helmi Umar Muchsin (Detik Indonesia/Tribunnews)

DETIKINDONESIA.CO.ID, HALMAHERA SELATAN – Helmi Umar, yang akan dilantik sebagai Wakil Bupati Halmahera Selatan pada 20 Februari 2025, membawa semangat baru dan visi yang jelas untuk memajukan daerah yang akan dipimpinya bersama Hasan Ali Bassam Kasuba.

Dengan pengalaman dan dedikasi yang dimiliki, ia siap mendampingi Bupati dalam mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Halmahera Selatan.

Sebelumnya Helmi Umar Muchsin direkomendasi NasDem, untuk maju calon wakil bupati (Cawabup) di Pilkada Halmahera Selatan 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam rekomendasi itu, NasDem menyatakan Helmi berpasangan dengan Bassam Kasuba sebagai Calon Bupati (Cabup) usulan PKS.

Rekomendasi diberikan pengurus DPP NasDem di Jakarta pada Rabu (5/6/2024) malam.

Baca Juga :  Ada Apa Jokowi Dadakan Panggil Surya Paloh

Profil
Helmi Umar Muchsin lahir di Kota Ternate pada 31 Januari 1968. Dia saat ini sudah berusia 56 tahun.

Helmi adalah alumni SD Islamiyah 4 Ternate, yang lulus tahun 1980.

Dia melanjutkan ke SMP Negeri 2 Kota Ternate dan lulus tahun 1983, serta SMA Islam Ternate dan lulus tahun 1986.

Untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, Helmi memilih belajar Hukum Islam di Institut Agama Islam Al-Aqidah Jakarta.

Karir Politik Helmi Umar Muchsin

Helmi memulai karirnya sebagai Politikus dengan menjadi Wakil Sekretaris DPW PAN Maluku Utara periode 2000-2005.

Kemudian Sekretaris Wantim DPD PAN Halmahera Selatan periode 2005-2010.

Wakil Ketua DPW PAN Maluku Utara periode 2000-2005, dan Bendahara DPW PAN Maluku Utara periode 2010-2013.

Baca Juga :  Pertemuan Golkar dan NasDem, Cegah Kemunduran Demokrasi

Berkarir di PAN, Helmi sukses terpilih menjadi anggota DPRD Maluku Utara, Dapil Halmahera Selatan pada 2009.

Ia kian melebarkan sayap Politiknya, ketika pindah ke NasDem.

Sejak 2013, Helmi didaulat menjadi Ketua Bappilu DPW NasDem Maluku Utara.

Selanjutnya Helmi menjadi Sekretaris DPW NasDem Maluku Utara periode 2015-2020.

Helmi juga kembali terpilih menjadi anggota DPRD Maluku Utara pada 2014.

Menjadi wakil rakyat, Helmi dipercaya menjadi Sekretaris Komisi II dan Wakil Ketua Badan Kehormatan

Pada periode itu, Helmi juga masuk menjadi anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD.

Ketika menjabat anggota DPRD periode 2019-2024, Helmi menjadi Ketua Bapemperda DPRD dan Sekretaris Komisi IV.

Pada 2020, Helmi memilih ikut kontestasi pemiluhan kepala daerah atau Pilkada Halmahera Selatan.

Baca Juga :  DPR Melawan Putusan MK Soal Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : TRIBUNNEWS

Berita Terkait

Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Wakil Bupati Halmahera Selatan Gelar Konsultasi dengan Dirjen Bina Pemdes Kemendagri
Bupati Halsel Dorong Paguyuban Adat Kelola Taman Budaya di Hutan Kota
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab
Bupati Halsel Dorong Revitalisasi Taman Budaya yang Terlupakan
Wakil Bupati Halsel Sampaikan Prioritas Pembangunan Daerah ke Kepala BPPW
Wali Kota Tidore Ketuai Rapat Persiapan Menuju MUNAS VII APEKSI 2025
Sherly Laos Puji Desa Todowongi: Sukses Olah Dana Desa Jadi Tambak Ikan Bandeng

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 16:45 WIB

Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Jumat, 18 April 2025 - 16:19 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Kamis, 17 April 2025 - 23:37 WIB

Menjelang RUP IKA Trisakti, Alumni Dorong Tiga Pilar ‘Trisakti Utama’

Kamis, 17 April 2025 - 17:00 WIB

Detik Indonesia Jalin Sinergi dengan Kementerian Transmigrasi RI untuk Perkuat Informasi Publik

Kamis, 17 April 2025 - 10:57 WIB

Empat IKA Fakultas Trisakti Menyerahkan Surat Dukungan Kepada Maman Abdurrahman di Pra RUA

Berita Terbaru