DETIKINDONESIA.CO.ID Merawat adat dan tradisi dengan baik akan membawa pengaruh positif bagi kehidupan sehari hari. Hal itu disampaikan Wakil Walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen saat menghadiri acara adat Tulude 2024, di Desa Galala, Rabu (31/1/2024) malam.
Tulude merupakan Acara adat tahunan sebagai bentuk ucapan rasa syukur, Upacara ini telah diwariskan secara turun temurun oleh leluhur kepada masyarakat Sangihe, Talaud dan Sitaro atau dikenal dengan Nusa Dua.
Pada kesempatan itu Muhammad Sinen menyampaikan tekad Pemerintah Kota Tidore dalam melestarikan adat dan tradisi yang ada di Kota Tidore, salah satunya yaitu acara adat tahunan yang sering dilaksanakan oleh warga keturunan Sangihe di Kota Tidore Kepulauan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Acara adat ini penting untuk kita jaga dan rawat dengan baik, jika adat dan tradisi kita rawat, maka tingkah laku keseharian kita pasti akan baik,” kata Muhammad Sinen.
Orang nomor dua di Kota Tidore Kepulauan ini mengapresiasi warga Sangihe di Kota Tidore Kepulauan, yang hingga saat ini tetap menjaga dan merawat acara adat Tulude dengan baik.
“Meskipun merantau jauh dari kampung halaman namun adat dan tradisi Tulude ini tetap dijaga dengan baik,” ujarnya.
Di kesempatan yang sama, mantan anggota DPRD tiga periode ini juga meminta agar tetap menjaga kebersamaan serta kerukunan umat beragama. Terlebih pada momentum pemilihan umum yang saat ini sedang berlangsung.
“Dan adat ini kalau kita jaga maka kita menjaga kebersamaan, sekalipun ditengah- tengah kita ada perbedaan, baik suku, ras maupun agama, tapi kita harus tetap menjaga persatuan,” Ajak Ayah Muhammad Sinen.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : Yuli |
Sumber | : |